
Lulusan PIP Makassar Diajak Lestarikan Laut

Kepala BPSDMP, Djoko Sasono (ketiga dari kanan) bersama Direktur PIP Makassar, Capt. Sukirno saat melantik lulusan Diklat PIP Makassar.
JAKARTA - Para pelaut, yang menghabiskan sebagian besar waktunya di laut diharapkan bisa menjadi agen perubahan dalam melindungi dan melestarikan ekosistem laut.
Hal ini disampaikan Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan (BPSDMP), Djoko Sasono saat memimpin Upacara Pelepasan dan Penutupan Diklat Perwira Transportasi Laut Politeknik Ilmu Pelayaran (PIP) Makassar.
Kelestarian lingkungan laut saat ini menjadi perhatian dari International Maritime Organization (IMO), hal ini dituangkan dalam kampanye terkait kontribusi pelaut dalam menjaga lingkungan laut sesuai dengan aturan MARPOL.
"Disinilah peran saudara sebagai perwira transportasi laut untuk mengoptimalkan pengoperasian sebuah kapal untuk memastikan pencegahan pencemaran sebagai kontribusi nyata menjaga lingkungan laut," kata Djoko dalam keterangan tertulisnya, Jumat (14/7).
Selain menjaga kelestarian lingkungan laut, ia juga mengajak para Perwira Transportasi Laut untuk berkontribusi dalam kemajuan perekonomian Indonesia, di mana pasca pandemi Covid 19, Indonesia menjadi salah satu dari sedikit negara di dunia yang berhasil mencatatkan pertumbuhan ekonomi di atas 5%.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Marcellus Widiarto
Komentar
()Muat lainnya