Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Kebijakan Energi

5 Negara Asia Bertanggung Jawab atas Pembangkit Listrik Batubara

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Lembaga think-tank Carbon Tracker melaporkan, ada lima negara Asia yang bertanggung jawab atas 80 persen pembangkit listrik tenaga batubara baru, yang direncanakan di seluruh dunia, Rabu (30/6). Proyek-proyek itu dianggap mengancam tujuan untuk memerangi krisis iklim.

Carbon Tracker mengatakan, Tiongkok, India, Indonesia, Jepang, dan Vietnam berencana membangun lebih dari 600 pembangkit listrik batubara. Pembangkit-pembangkit tersebut akan menghasilkan total 300 gigawatt energi, setara dengan sekitar seluruh kapasitas pembangkit listrik Jepang.

Proyek-proyek tersebut sedang diupayakan meskipun ada ketersediaan energi terbarukan yang lebih murah, dan mereka mengancam upaya untuk memenuhi tujuan Kesepakatan Iklim Paris untuk membatasi pemanasan hingga 1,5 derajat Celsius, kata studi tersebut.

"Benteng terakhir tenaga batubara ini berenang melawan arus, ketika energi terbarukan menawarkan solusi yang lebih murah yang mendukung target iklim global," kata Kepala Penelitian Carbon Tracker, Catharina Hillenbrand Von Der Neyen.

"Investor harus menghindari proyek batubara baru," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : PEMRED
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, CNA

Komentar

Komentar
()

Top