Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Tingkatkan Produktifitas Masyarakat, Orang Muda Ganjar Dukung Program Kesenian dan Olahraga di Tasikmalaya

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Workshop Lukis Batik Tasikmalaya merupakan salah satu bentuk realisasi program yang dilaksanakan oleh Orang Muda Ganjar (OMG) dalam meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) pemuda.

"Kami mengangkat workshop itu dengan pertimbangan bahwa Tasikmalaya memiliki kearifan lokal pada industri seni budaya yang bisa ditingkatkan potensi pengembangannya," ujar Koordinator Wilayah (Korwil) OMG Jawa Barat, Gilang Gemahesa, Selasa (14/3).

Selain itu, program tersebut bertujuan untuk meningkatkan keterampilan pemuda di wilayah setempat guna memberikan peluang ekonomi baru melalui kerajinan batik tulis khas Tasikmalaya.

"Dari hasil pertemuan kami di beberapa hari sebelumnya, memang yang jadi peluang di sini salah satunya dengan mengembangkan kerajinan itu. Karena masyarakat di sini memiliki antusias dan kemauan lebih khususnya pada industri kreatif," ujar dia.

Oleh karena itu, lanjut Gilang, OMG akan terus memberikan program pendampingan secara berkelanjutan kepada pemuda setempat hingga implementasinya dapat dirasakan oleh warga setempat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top