Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kepulauan Sombori, "Miniatur Raja Ampat" di Tenggara Morowali

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Keindahan pulau-pulau karang kecil yang disangga laut biru serta keindahan alam bawah air adalah daya tarik Raja Ampat. Pesona keindahan seperti dapat ditemui di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah.

Morowali di Sulawesi Tengah (Sulteng) dikenal luas karena pertambang nikelnya. Namun di balik itu, kabupaten dengan luas 3.037,00 km persegi berpenduduk hanya 162.098 (sensus jiwa 2021), menyimpan beberapa destinasi yang cocok untuk menyebarkan pikiran.

Kepulauan Sombori adalah daya tarik utama bagi Morowali. Letaknya cukup strategis berbatasan dengan dua provinsi. Di sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Konawe di Sulawesi Tenggara (Sultra), di sebelah timur dengan Kabupaten Luwu Timur di Sulawesi Selatan, dan Kabupaten Morowali Utara di barat daya yang sama-sama berada di Sulteng.

Jarak pusat Kota Morowali dengan Palu, Ibu Kota Provinsi Sulteng, mencapai535,1 km dengan waktu tempuh perjalanan darat selama 12 jam. Sedangkan jarak dengan Kota Kendari di Sultra 299,4km. Tidak heran, kemudian destinasi wisata di Morowali lebih dikenal di Sultra dari pada di Sulteng.

Destinasi andalan Morowali adalah Kepulauan Sombori yang kini mulai dikenal wisatawan. Pesonanya pulau-pulau kecil yang berada di gugusan pulau ini mirip dengan Raja Ampatdi Provinsi Papua Barat.Oleh karena itu, kepulauan ini sering dijuluki "Miniatur Raja Ampat".
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top