Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Promosi Kota Hijau Berkelanjutan Lewat Festival Indonesia, Dubes RI Promosikan IKN di Bulgaria

Foto : ANTARA/Suwanti

Duta Besar RI untuk Bulgaria Iwan Bogananta dalam kegiatan jumpa media di Jakarta, Jumat (10/3/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

Semua pihak hendaknya terus melakukan promosi kota hijau berkelanjutan seperti dilakukan Dubes RI yang mempromosikan IKN di Bulgaria.

Jakarta - Promosi kota hijau berkelanjutan. Duta Besar RI untuk Bulgaria Iwan Bogananta mengambil langkah promosi Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, salah satunya melalui Festival Indonesia di Plovdiv pada awal Juni mendatang.

"Tentunya terkait ibu kota ini, kita ingin kasih lihat bahwa kita akan pindah di satu pulau tapi benar-benar menjagaforest city, smart city. Hal itu akan kita angkat," kata Dubes Iwan dalam jumpa media di Jakarta, Jumat.

Adapun tema khusus yang diangkat, yakni IKN Nusantara sebagai "kota hijau berkelanjutan" (sustainable forest city).

Terkait hal itu, KBRI Sofia melakukan diseminasi informasi mengenai dua hal utama, yaitu Nusantara sebagai kota hijau yang mematuhi kerangka hukum internasional di bidang lingkungan dan pembangunan berkelanjutan, serta program insentif yang diberikan kepada investor.

Dengan konsep keberlanjutan yang diangkat, para pengisi acara Festival Indonesia yang dihadirkan pun adalah mereka yang mempunyai prinsip serupa.

"Jadi saya membawa satu orkestra, kebetulan Erwin Gutawa, tidak seperti orkestra biasa tapi alat musiknya merupakan alat musik tradisional. Kemudian adafashion show," ujar Iwan.

Festival Indonesia ini dijadwalkan digelar pada 8 Juni di The Roman Theatre of Philippopolis, sebuah teater Roma kuno yang terletak di pusat kota modern Plovdiv.

KBRI Sofia menargetkan akan ada 10.000 pengunjung yang menyaksikan festival seni dan budaya tersebut.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top