Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gurihnya Olahan Tahu Khas Malang

Foto : koran jakarta/selocahyo
A   A   A   Pengaturan Font

Bagi anda yang sedang berkunjung Malang, tidak ada salahnya mencoba suguhan tahu tek khas setempat yang khas. Bagi yang akrab dengan tahu tek ala Lamongan dan Surabaya, tentu sudah akrab dengan rasa petis yang dominan pada bumbu menu ini.

Sementara suguhan Tahu Lontong (istilah tahu tek di Malang) justru sebaliknya, sensasi kacang tanah dalam bumbu sangat terasa, lebih ringan dan tidak eneg. Hal ini dikarenakan mayoritas penjual tahu lontong atau tahu tek di Malang tidak menggunakan petis dalam adonan bumbu siramnya.

Kalaupun ada, bahan petis yang disertakan hanya sedikit, sehingga rasa kacang tanah lebih dominan. Salah satu penjual tahu lontong yang layak jadi pilihan adalah Tahu Lontong Lonceng yang terletak di Jalan Laksamana Martadinata, Sukoharjo, Klojen, Malang. Depot Tahu Lontong Lonceng yang berada di kawasan pasar besar ini telah menjadi salah satu kuliner legedaris "Kota Bunga".

Sebutan nama Lonceng berasal karena pada awalnya sang tahu lontong ini berjualan di dekat tugu lonceng, yang merupakan hadiah dari gubernur Karesidenan Belanda kala itu.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top