Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Nasib Citayam Fashion Week: Dari Inspirasi Harajuku, Masalah HaKI Hingga Peluang Jadi Jaminan Utang

Foto : Istimewa

Ajang Citayam Fashion Week.

A   A   A   Pengaturan Font

Sosok yang akrab disapa Ida itu menyebut busana yang dipakai kumpulan remaja di Citayam Fashion Week itu mengartikulasikan kreativitas dalam berpakaian keren tanpa harus mengenakan item fashion dari merek-merek ternama. "Mereka ingin mengkomunikasikan bahwa ini adalah urban street fashion yang selama ini termarjinalkan, tidak diperhatikan, dan mungkin bahkan tidak mampu diakomodasi oleh media populer karena dianggap tidak laku," ungkap Prof Ida.

Salah satu peserta Citayam Fashion Week, Frengky Glee (25) mengungkapkan kehadiran peragaan busana di Dukuh Atas itu menjadi sarananya berekspresi dan menarik perhatian.

"Kalo aku suka dunia model fesyen jadi aku lebih geluti kesitu dan karena saya orangnya suka diperhatikan jadi kalo aku kalo jalan kemana aku suka orang memperhatikan, ujar sosok yang akrab disapa Glee itu.

Selain dari gaya berbusana yang unik dan nilai yang hendak keduanya representasikan. Kemiripan antara Citayam Fashion Week dan Harajuku juga terlihat dari lokasi penyelenggaraan keduanya yang dapat dengan mudah diakses lantara terintegrasi transportasi umum atau disebut Transit Oriented Development (TOD). Adapun TOD merupakan suatu konsep pembangunan transportasi yang bersinergi dengan tata ruang guna mengakomodasi pertumbuhan baru dengan memperkuat suatu lingkungan.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top