Forest Capai Hasil “Quintet”
berselebrasi I Pemain Nottingham Forest, Anthony Elanga (kiri) berselebrasi bersama rekan setimnya setelah mencetak gol di pertandingan Liga Premier Inggris antara Nottingham Forest versus Tottenham Hotspur di The City Ground, Nottingham, Inggris, pekan
Foto: ben STANSALL / AFPLONDON - Prestasi mengagumkan dicapai Nottingham Forest dengan lima kemenangan berturut-turut (quintet). Tim yang pernah turun kasta ini bahkan sekarang menjadi sekundan, di posisi dua klasemen Liga Inggris.
Liverpool juga tampil luar biasa dengan menang telak 5-0 atas West Ham, Senin (30/12) dini hari WIB. Hasil pertandingan itu membuat The Reds memperlebar jarak di puncak klasemen Liga Inggris menjadi delapan poin. Sementara itu, Manchester City akhirnya meraih kemenangan di tengah performa buruk saat bertandang ke Leicester.
Nottingham Forest menang di markas Everton. Di sisi lain, Tottenham asuhan Ange Postecoglou harus puas bermain imbang 2-2 melawan Wolves yang mulai bangkit di bawah Vitor Pereira.
- Baca Juga: Semifinal Supercoppa: Inter Milan Fokus Kejar “Guadruple”
- Baca Juga: Djokovic/Kyrgios Tumbang
Liverpool asuhan Arne Slot tampaknya tak terbendung dalam upaya meraih gelar Liga Inggris ke-20. Kemenangan atas West Ham ini menjadi ke-23bagi Liverpool dari 27 laga di semua kompetisi musim ini.
Luis Diaz membuka keunggulandimenit ke-30 melawan tim asuhan Julen Lopetegui yang tampak tak berdaya. Mohamed Salah kemudian memamerkan keahliannya dengan memberikan assist indah kepada Cody Gakpo untuk mencetak gol kedua. Bintang asal Mesir itu menambahkan gol ketiga jelang akhir babak pertama, mencatatkan gol ke-20 musim ini.
Di babak kedua, Trent Alexander-Arnold menambah keunggulan menjadi 4-0 lewat tembakan jarak jauh yang berbelok arahdi menit ke-54. Diogo Jota melengkapi pesta gol setelah menerima assist dari Salah yang melakukan aksi solo brilian.
“Saya sangat menikmati pertandingan ini karena jarang sekali bisa duduk dan menikmatinya sepenuhnya,” ujar Slot. Dia menjalani musim pertamanya dengan sukses di Anfield setelah menggantikan Jurgen Klopp.
Kesuksesan Liverpool musim ini dibayangi oleh spekulasi mengenai masa depan Salah, Alexander-Arnold, dan kapten Virgil van Dijk. Ketiganya dapat mulai membahas bebas transferke klub luar negeri padatanggal 1 Januari, namun mereka masih tetap fokus membawa Liverpool meraih gelar Liga Inggris.
“Satu-satunya fokus saya adalah membantu Liverpool memenangkan liga dan menjadi bagian dari itu. Saya akan memberikan segalanya agar tim ini meraih trofi. Ada beberapa tim lain yang mulai mendekati kami, harus tetap fokus dan rendah hati,” ujar Salah.
City Menang
Juara bertahan Manchester City bertandang ke Leicester yang terancam degradasi dengan moral rendah setelah hanya mencatatkan satu kemenangan sejak akhir Oktober. Meski masih menunjukkan kelemahan yang membuat kalah sembilan kali dalam 13 pertandingan terakhir, gol Savinho di babak pertama dan sundulan Erling Haaland di babak kedua cukup untuk mengamankan kemenangan 2-0.
Dengan hasil ini, City tetap tertinggal 14 poin dari Liverpool yang masih menyimpan satu pertandingan. Namun, kemenangan tersebut mengangkat City ke posisi kelima, mendekati Chelsea di peringkat keempat.
“Sekarang kami tidak merasa senang, hanya lega. Kami telah melakukan hal-hal luar biasa selama bertahun-tahun,” jelas Pep. Performa babak kedua lebih ketat. Lawan lebih baik. Saat ini, City tidak punya energi untuk bermain penuh selama 90 menit. “Semoga tahun baru membawa perubahan positif,” ujar pelatih City, Pep Guardiola.
Nottingham Forest menang 2-0 atas Everton di Goodison Park, melewati Chelsea dan Arsenal di klasemen. Chris Wood membuka keunggulan di menit ke-15 dengan memanfaatkan umpan Anthony Elanga. Dia kemudian memberikan assist kepada Morgan Gibbs-White yang mencetak gol kedua di awal babak kedua. ben/AFP/G-1
Redaktur: Aloysius Widiyatmaka
Penulis: Achmad Affandi, Benny Mudesta Putra
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Batas Baru Bunga Harian Pinjaman Online Mulai Diberlakukan, Catat Perubahannya
- 2 Kemenag: Biaya Haji 2025 di Kisaran Rp80 Jutaan
- 3 Presiden Resmi Umumkan PPN 12 Persen, Berlaku 1 Januari 2025
- 4 Prabowo dan Sri Mulyani Tiba di Kantor Kemenkeu di Tengah Rencana PPN Naik
- 5 Kalah di Beberapa Daerah pada Pilkada 2024, Golkar Akan Evaluasi Kinerja Partai
Berita Terkini
- Seorang Pria yang Jatuh di Perairan Pulau Ilik Sumut Sudah Ditemukan
- KAI Sumbar Layani 92.710 Penumpang saat Libur Natal dan Tahun Baru
- Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Polewali Mandar Kenalkan Dunia Literasi kepada Anak Usia Dini
- Kulkas Empat Pintu Berkapasitas Besar Dukung Tren Meal Preparation
- Semua Partai Bisa Ajukan Calon Presiden