Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Berkreasi dengan Menu Makanan Sehat

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sumber energi, yaitu zat di dalam makanan dapat menghasilkan energi untuk dapat melakukan segala aktivitas.

Makanan cepat saji memang menjamur. Namun masyarakat juga kian sadar tentang pentingnya makanan sehat. Bukan hanya sehat, tapi juga tetap enak dan kandungan gizinya sesuai dengan yang dibutuhkan tubuh.

Menu sehat merupakan menu yang terdiri atas makanan yang kaya akan gizi seimbang yang dibutuhkan tubuh. Makanan bergizi yaitu makanan yang cukup memiliki kandungan karbohidrat, lemak, protein, mineral, vitamin yang dipadukan secara seimbang sesuai dengan kebutuhan.

Menu sehat bukan harus mewah. Karena banyak makanan seperti itu yang justru tidak menyehatkan dan memicu penyakit. Agar proses metabolisme tubuh berjalan maksimal, diharuskan untuk mengonsumsi makanan bergizi.

"Banyak orang mencari rumah makan sehat yang menyediakan selera cita rasa alami. Salah satu trennya nanti rumah makan yang menyediakan makanan otentik akan banyak muncul," ujar Arie Parikesit, pakar kuliner di Jakarta.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top