
Satpol PP dan Damkar Cianjur Meminta Warga Meningkatkan Kewaspadaan
Warga Desa Sukataris, Kecamatan Karangtengah, Cianjur, Jawa Barat menangkap ular sanca sepanjang 3,5 meter yang hendak masuk ke rumah salah seorang warga.
Foto: ANTARACIANJUR– Kantor Satpol PP dan Damkar Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, yang mendapatkan laporan dari warga Desa Sukataris, Kecamatan Karangtengah, perihal keberadaan ular sanca sepanjang 3,5 meter yang nyaris masuk rumah meminta warga berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaan.
Plt Kepala Satpol PP dan Damkar Cianjur Djoko Purnomo di Cianjur, Selasa, mengatakan selama beberapa pekan terakhir pihaknya mencatat belasan ekor ular sanca berbagai ukuran diamankan dari perkampungan warga di Cianjur.
"Saat musim penghujan banyak hewan melata yang ditangkap petugas selama beberapa pekan terakhir," katanya.
Dia menjelaskan selama musim penghujan yang masih terjadi hingga akhir Maret, pihaknya banyak mendapat laporan adanya ular yang masuk atau muncul di permukiman, sehingga warga diminta waspada dan berhati-hati segera lapor ketika menemukan hewan melata terutama yang berbisa.
Warga diminta segera melapor ke petugas saat menemukan ular atau hewan melata lainnya di perkampungan atau pekarangan rumah, serta tidak menangkap ular tanpa keahlian khusus guna menghindari hal yang tidak diinginkan.
"Selama musim penghujan banyak ular yang ditangkap petugas atas laporan warga atau diserahkan warga yang menangkap di perkampungan, kami minta warga lebih meningkatkan kewaspadaan," katanya.
Sementara ular sanca dengan berat belasan kilogram yang ditangkap warga itu pertama kali terlihat di pekarangan rumah di Kampung Pateken, Desa Sukataris.
Meski tidak memiliki pengalaman menangkap ular, dengan bermodal keberanian warga akhirnya berusaha menangkapnya dengan menggunakan alat seadanya dan setelah tertangkap ular dimasukkan ke dalam karung agar tidak meresahkan warga.
"Takut juga awalnya, tapi takut menyebabkan hal yang tidak diinginkan dan meresahkan warga serta pemilik rumah, kami bersama beberapa orang warga dan pemuda setempat berhasil menangkap ular," kata warga Akbar Maulana.
Ular sanca yang diduga berasal dari kebun yang berada di dekat pemukiman itu langsung diserahkan ke petugas Damkar Cianjur untuk dilepaskan kembali ke alam liar.
Berita Trending
- 1 Negara Paling Aktif dalam Penggunaan Energi Terbarukan
- 2 Polresta Pontianak siapkan 7 posko pengamanan Idul Fitri
- 3 Pemko Pekanbaru Tetap Pantau Kebutuhan Warga Terdampak Banjir
- 4 Empat Kecamatan Dilanda Banjir, Pemkab Kapuas Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana
- 5 Wakil Ketua DPR lepas 100 bus Mudik Basamo ke Sumbar
Berita Terkini
-
Media Tiongkok Memperingatkan AS akan Terkena Tarif Impor Tinggi dari Negara Lain
-
Kapal Listrik Bertenaga Surya Perrtama Segera Arungi Sungai Singapura
-
Simak Baik-baik! Polisi Bakal Tilang Pemudik Bersepeda Motor
-
Potensi Energi Baru Terbarukan (EBT) Indonesia di 2024
-
Antisipasi Lonjakan Telekomunikasi, Telkom Group Siaga Hadapi Momen Ramadan dan Idulfitri