
Lapisan Es Antartika dan Arktik Capai Rekor Terendah pada Februari 2025
Beruang kutub paling terdampak meningkatnya suhu global dan es laut yang mencair dengan cepat
Foto: wolrdanimalprotection.orgPARIS - Tutupan es laut global mencapai titik terendah dalam sejarah pada bulan Februari, kata pemantau iklim Eropa, Kamis (6/3), suhu melonjak hingga 11 derajat Celsius di atas rata-rata di dekat Kutub Utara.
Layanan Perubahan Iklim Copernicus mengatakan, bulan lalu adalah Februari terpanas ketiga, emisi gas rumah kaca yang memanaskan planet memicu suhu global.
Hal itu mendorong gabungan lapisan es laut Antartika dan Arktik – air laut yang membeku dan mengapung di permukaan – mencapai rekor luas minimum 16,04 juta kilometer persegi pada 7 Februari, kata Copernicus.
"Februari 2025 melanjutkan rekor atau mendekati rekor suhu yang diamati selama dua tahun terakhir," kata Samantha Burgess dari Pusat Prakiraan Cuaca Jangka Menengah Eropa, yang mengelola monitor iklim Copernicus.
"Salah satu konsekuensi dari pemanasan global adalah mencairnya es laut, dan rekor atau mendekati rekor terendah lapisan es laut di kedua kutub telah mendorong lapisan es laut global ke titik terendah sepanjang masa."
Berkurangnya lapisan es memiliki dampak serius terhadap cuaca, manusia, dan ekosistem dalam jangka panjang – tidak hanya di kawasan tersebut, tetapi juga secara global.
Ketika salju dan es yang sangat reflektif berganti menjadi lautan biru tua, jumlah energi matahari yang dipantulkan kembali ke angkasa justru diserap oleh air, sehingga mempercepat laju pemanasan global.
Es laut Antartika, yang sebagian besar mendorong angka global saat ini, berada 26 persen di bawah rata-rata sepanjang Februari, kata Copernicus.
Dikatakannya, wilayah itu mungkin telah mencapai suhu minimum musim panas tahunannya menjelang akhir bulan, dan menambahkan bahwa jika dikonfirmasi pada bulan Maret, ini akan menjadi suhu minimum terendah kedua dalam catatan satelit.
Arktik, tempat lapisan es biasanya tumbuh hingga mencapai titik maksimum musim dingin tahunan di bulan Maret, telah mengalami rekor terendah bulanan sejak bulan Desember, dengan bulan Februari melihat lapisan es delapan persen di bawah rata-rata untuk bulan tersebut.
"Rekor terendah luas es laut global saat ini yang terungkap oleh analisis Copernicus menimbulkan kekhawatiran serius karena mencerminkan perubahan besar di Arktik dan Antartika," kata Simon Josey, Profesor Oseanografi di Pusat Oseanografi Nasional Inggris.
Ia menambahkan bahwa suhu laut dan atmosfer yang hangat "dapat menyebabkan kegagalan besar es untuk tumbuh kembali" di Antartika selama musim dingin di belahan bumi selatan.
Secara global, Februari 1,59 derajat Celsius lebih panas daripada masa pra-industri, kata Copernicus. Periode Desember hingga Februari adalah yang terhangat kedua yang pernah tercatat.
Meskipun suhu berada di bawah rata-rata bulan lalu di sebagian besar Amerika Utara, Eropa Timur, dan di sebagian besar wilayah Asia Timur, suhu lebih panas daripada rata-rata di wilayah utara Chili dan Argentina, Australia barat, serta Amerika Serikat bagian barat daya dan Meksiko.
Copernicus menambahkan, suhu khususnya meningkat di utara Lingkaran Arktik, dengan suhu rata-rata 4C di atas rata-rata tahun 1991–2020 untuk bulan tersebut, dan satu area di dekat Kutub Utara mencapai 11C di atas rata-rata.
Copernicus mengatakan kurangnya data historis dari wilayah kutub membuat sulit memberikan perkiraan pemanasan yang tepat dibandingkan dengan periode pra-industri.
Lautan, pengatur iklim dan penyerap karbon yang vital, menyimpan 90 persen kelebihan panas yang terperangkap oleh pelepasan gas rumah kaca akibat aktivitas manusia.
Suhu permukaan laut sangat hangat sepanjang tahun 2023 dan 2024, dan Copernicus mengatakan pembacaan pada bulan Februari merupakan yang tertinggi kedua yang pernah tercatat untuk bulan tersebut.
Para ilmuwan iklim telah memperkirakan gelombang panas luar biasa di seluruh dunia akan mereda setelah peristiwa pemanasan El Nino mencapai puncaknya pada Januari 2024 dan kondisi secara bertahap beralih ke fase pendinginan La Nina.
Tetapi suhu panas masih bertahan pada tingkat yang memecahkan rekor atau mendekati rekor sejak saat itu, sehingga memicu perdebatan di kalangan ilmuwan.
Peningkatan suhu sebesar 1,5C selama satu tahun di atas batas Perjanjian Paris dari tingkat pra-industri tidak menandai pelanggaran kesepakatan iklim, tetapi dengan rekor suhu tahun lalu, para ilmuwan memperingatkan bahwa target tersebut dengan cepat menjauh dari jangkauan.
Dalam 20 bulan sejak pertengahan 2023, hanya Juli tahun lalu yang turun di bawah 1,5C, kata Copernicus.
Pemantau Uni Eropa menggunakan miliaran pengukuran dari satelit, kapal, pesawat terbang dan stasiun cuaca untuk membantu perhitungan iklimnya.
Catatannya berasal dari tahun 1940, tetapi sumber data iklim lainnya, seperti inti es, lingkaran pohon, dan kerangka karang, memungkinkan para ilmuwan untuk memperluas kesimpulan mereka menggunakan bukti dari masa lalu yang jauh.
Para ilmuwan mengatakan periode saat ini kemungkinan merupakan periode terhangat yang pernah dialami Bumi selama 125.000 tahun terakhir.
Berita Trending
- 1 RI-Jepang Perluas Kerja Sama di Bidang “Startup” dan EBT
- 2 Soal Penutupan TPA Open Dumping, Menteri LH: Ada Tahapan Sebelum Ditutup Total
- 3 Jadwal Liga 1 Indonesia Pekan ke-26: Jamu Persik, Persib Berpeluang Jaga Jarak dari Dewa United
- 4 Rekrutmen Taruna TNI 2025 Sudah Dibuka, Ini Link Pendaftaran dan Syaratnya
- 5 Pemerintah Kota Banjarmasin-Kemenkum Perkuat Sinergi Layanan Kekayaan Intelektual
Berita Terkini
-
Perhatian! Kegiatan Ini DIlarang Polda Metro Selama Ramadan
-
Pengerukan Sejumlah Kali Dilanjutkan Pemkot Jakbar Setelah Banjir Surut
-
Seskab Teddy Indra Wijaya Naik Pangkat dari Mayor ke Letkol
-
Mustafa Debu Kolaborasi dengan Dul Jaelani hadirkan single ‘Mabuk Lagi’
-
Polisi Mengembangkan Kasus Penemuan Jasad Bayi di Bunisari-Cianjur