Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Para Ilmuwan Berhasil Memanfaatkan Pancaran Energi Matahari dari Luar Angkasa

Foto : istimewa

Para ilmuwan Caltech sedang bereksperimen dengan sistem tenaga surya berbasis ruang angkasa yang dapat menyerap sinar matahari dan memancarkan energinya kembali ke Bumi secara nirkabel.

A   A   A   Pengaturan Font

Ini adalah salah satu dari tiga eksperimen Caltech, yang dikemas dalam satu satelit, dan kini menguji komponen-komponen penting tata surya berbasis ruang angkasa. Impian Glaser semakin mendekati kenyataan.

"Saat saya pertama kali memikirkan hal ini, bagi saya, itu tidak masuk akal," kata Harry Atwater, pemimpin Proyek Tenaga Surya Luar Angkasa di sekolah tersebut.

"Tetapi kemudian saya mulai berpikir, dan hal itu menggerogoti saya, dan saya tidak dapat melepaskannya".

Atwater adalah bagian dari generasi insinyur baru, yang didorong oleh perubahan iklim dan dipersenjatai dengan teknologi yang tidak tersedia bagi Glaser, yang meninggal pada 2014,bertaruh bahwa masa penggunaan tenaga surya di luar angkasa akhirnya telah tiba.

Sel surya film tipis dan bahan bangunan serat karbon telah memangkas potensi bobot pembangkit yang mengorbit, dan perusahaan peluncuran swasta seperti SpaceX telah memangkas biaya untuk meluncurkannya ke luar angkasa.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top