Menteri Transportasi Yunani Mundur Usai Kecelakaan Kereta Tewaskan 38 Orang
Kecelakaan kereta api terjadi di luar pusat kota Larissa pada Selasa (28/2) malam, ketika serangkaian kereta penumpang yang berangkat dari ibu kota, Athena ke Thessaloniki bertabrakan dengan kereta kargo yang berangkat dari kota utara.
Foto: FreshnewsasiaATHENA - Perdana Menteri Yunani Kyriakos Mitsotakis menyebut yang menyebabkan tabrakan dua kereta api yang menewaskan sedikitnya 38 orang adalah kesalahan manusia. Tragedi kereta api itu memicu pengunduran diri menteri transportasi.
Mengutip Al Jazeera, kecelakaan terjadi di luar pusat kota Larissa pada Selasa (28/2) malam, ketika serangkaian kereta penumpang yang berangkat dari ibu kota, Athena ke Thessaloniki bertabrakan dengan kereta kargo yang berangkat dari kota utara.
Beberapa gerbong penumpang meledak dalam kobaran api akibat benturan tersebut.
"Semuanya memperlihatkan bahwa drama itu, sayangnya, disebabkan oleh kesalahan manusia yang tragis," kata Mitsotakis dalam pidato yang disiarkan televisi pada Rabu (1/3). Mitsotakis mencalonkan diri kembali dalam pemilu tahun ini.
Operator kereta Hellenic Train melaporkan, sekitar 350 orang berada di kereta penumpang, yang meninggalkan Athena pada pukul 19.22 waktu setempat.
Menteri Transportasi Yunani Kostas Karamanlis mengundurkan diri setelah mengunjungi lokasi kecelakaan. Dia merasa, ini "kewajibannya" untuk mundur.
"Rasa sakitnya tak terkatakan," katanya."Ketika sesuatu yang begitu tragis terjadi, tidak mungkin untuk melanjutkan seolah-olah tidak terjadi apa-apa.
"Saya menganggapnya sebagai elemen penting dari demokrasi kita bahwa warga negara kita mempercayai sistem politik.Ini disebut tanggung jawab politik."
Sedikitnya 66 orang terluka dalam kecelakaan itu, termasuk enam dalam perawatan intensif. Sementara sekitar 250 penumpang, beberapa dengan luka ringan, dievakuasi dengan bus ke Thessaloniki, sekitar 130 km (80 mil) jauhnya.
Unit rumah sakit yang digunakan untuk merawat korban luka bakar di daerah tersebut disiagakan dan puluhan ambulans dikirim ke tempat kejadian.
Berita Trending
- 1 Garuda Indonesia turunkan harga tiket Jayapura-Jakarta
- 2 Keluarga Sido Muncul Kembangkan Lahan 51 Hektare di Semarang Timur
- 3 Kejati NTB Tangkap Mantan Pejabat Bank Syariah di Semarang
- 4 Pemerintah Diminta Optimalkan Koperasi untuk Layani Pembiayaan Usaha ke Masyarkat
- 5 Dinilai Bisa Memacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Harus Percepat Penambahan Kapasitas Pembangkit EBT
Berita Terkini
- Status Pailit Sritex, Berikut Penjelasan BNI
- Arab Saudi: Habis Minyak Bumi, Terbitlah Lithium
- Misi Terbaru Tom Cruise: Sabotase Pasukan Jerman!
- AirNav Pastikan Kelancaran Navigasi Penerbangan Natal dan Tahun Baru 2024/2025
- Sambut Natal 2024, Bank Mandiri Bagikan 2.000 Paket Alat Sekolah hingga Kebutuhan Pokok di Seluruh Indonesia