Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Menjaga Asupan Anak melalui Makanan Bekal Sekolah

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Bekal makanan adalah asupan terbaik di sekolah, orang tua perlu memikirkan serta menyiapkan segala bekal lezat dengan kandungan nutrisi penting yang diperlukan anak setiap harinya.

Membawa bekal makanan adalah jalan terbaik untuk menjaga asupan anak tetap terjaga di sekolah, dokter Dian Permatasati, M. Gizi, SpGK, spesialis gizi klinik, menjelaskan, anak di usia sekolah sangat membutuhkan asupan gizi seimbang.

"Orang tua harus memperhatikan pola makan anak termasuk pemilihan menu bekal sekolah sehat yang terdiri dari makanan selingan, minuman tambahan, dan makan siang," kata Dian di acara bincang-bincang Sambut Tahun Baru Ajaran Sekolah, Minute Maid Nutriforce Berikan Inspirasi Kebaikan Gizi Bekal Sekolah Anak di Jakarta, belum lama ini.

Melalui asupan bekal yang terjaga kebersihan dan nutrisinya itu, Dian melanjutkan orang tua dapat mengontrol asupan nutrisi untuk anak, menyediakan kebutuhan gizi yang sesuai, sekaligus meningkatkan energi dan performa anak.


Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top