Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Empat Prinsip Ciptakan Rumah Berkelanjutan

Foto : ISTIMEWA

model rumah

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Konsep rumah berkelanjutan dapat meminimalisasi dampak negatif pada lingkungan. Bukan hanya itu konsep tersebut memberi dampak positif ekonomi, kesehatan fisik, dan psikologis yang baik bagi penghuninya.

"Cara menciptakan rumah yang berkelanjutan adalah dengan menerapkan efisiensi energi, mengurangi sampah dan racun lingkungan, serta penggunaan bahan dan sumber daya alam secara bertanggung jawab ," ujar Arsitek Mande Austriono, dalam acara virtual media briefing, Selasa (22/3).

Rumah berkelanjutan harus menerapkan prinsip efisiensi energi. Cara ini bisa dilakukan dengan memanfaatkan sinar matahari untuk menghindari penggunaan lampu di siang hari. Caranya dengan membuat jendela yang memungkinkan cahaya sekaligus angin dapat masuk ke ruangan.

Penggunaan ruang modular merupakan prinsip kedua dalam mewujudkan rumah berkelanjutan. Hal itu bisa ruang dilakukan dengan memanfaatkan sebuah perangkat untuk beberapa fungsi sekaligus. "Misalnya menjadikan ranjang sekaligus sebagai lemari," ujar dia.

Ketiga konsep rumah berkelanjut juga harus mampu dengan bijak mengelola sampah. Membiasakan diri untuk mengurangi sisa makanan yang terbuang, dan memilah sampah makanan, plastik, dan karton.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top