Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

East India Company, Perusahaan Paling Berkuasa di Hindia Timur

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Masalahnya adalah, bagaimana East India Company mengatur wilayah ini dan dengan prinsip apa?" kata Tirthankar Roy, profesor sejarah ekonomi di London School of Economics dan penulisThe East India Company: The World's Most Powerful Corporation.

"Perusahaan bukan negara. Keputusan perusahaan atas nama kerajaan tidak dapat terjadi tanpa persetujuan Ratu. Kedaulatan menjadi masalah besar. Atas nama siapa perusahaan akan menyusun undang-undang?" ungkap dia.

Baca Juga :
Hilangnya Megafauna

Jawabannya, dalam banyak kasus, adalah petugas cabang lokal EIC. Kantor perusahaan di London tidak menyibukkan diri dengan politik India. Roy mengatakan bahwa selama perdagangan berlanjut, dewan senang dan tidak ikut campur.

Karena hanya ada sedikit komunikasi antara London dan kantor cabang (masing-masing satu surat memakan waktu tiga bulan), maka diserahkan kepada petugas cabang untuk menulis undang-undang yang mengatur kota-kota perusahaan seperti Bombay, Madras dan Calcutta, dan untuk menciptakan pasukan polisi dan sistem keadilan setempat. hay/I-1

Terlibat dalam Perdagangan Candu
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top