![](https://koran-jakarta.com/img/site-logo-white.png)
DKP Banten Bantu Bareskrim
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Banten, Eli Susiyanti.
Foto: ANTARA/Azmi Samsul MaarifTANGERANG – Untuk membantu penuntasan dan pengusutan kasus pagar laut pesisir Kabupaten Tangerang, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Banten, Eli Susiyanti, akan memabntu Bareskrim Polri. “Kami akan membantu dengan memberikan dukungan data,” tandas Eli, Minggu.
Dia mengaku, sejak adanya tahapan penyelidikan yang dilakukan lembaga terkait, baik Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), TNI AL, maupun Kepolisian, telah melakukan koordinasi secara intens. Hal ini termasuk dalam kaitannya dengan beberapa pejabat daerah yang sudah dipanggil untuk diperiksa terkait penyelidikan pemilik pagar laut.
“Sejak awal, kami sudah berkoordinasi dengan Angkatan Laut dan Polairud,” tuturnya. Eli mengungkapkan, hingga kini tahapan demi tahapan pengusutan sudah dilakukan penegak hukum, termasuk oleh KPK dan Kejaksaan Agung.
Maka, Dinas akan menunggu dan mendukung setiap proses penyelidikan yang saat ini tengah berjalan. “Semakin hari semakin panjang. Semua sudah bergerak mulai Bareskrim, Kejaksaan Agung, dan KPK,” ujar dia.
Dalam kesempatan tersebut, Eli juga menyatakan untuk penanganan pembongkaran pagar laut masih terus dilakukan. Namun, baru sepanjang 21,8 kilometer yang dicabut.
Hari ini pembongkaran akan kembali dilakukan dengan koordinasi berbagai elemen seperti kabupaten, nelayan, kecamatan, dan kelurahan. “Kami akan bergerak lagi. Mudah-mudahan cuaca cukup baik,” harap Eli.
Sebelumnya, KKP memeriksa enam perangkat desa terkait pemagaran laut sepanjang 30,16 kilometer di wilayah pesisir Kabupaten Tangerang. Staf Khusus Menteri KKP, Doni Ismanto Darwin, menyampaikan terus memeriksa sejumlah orang. Pemeriksaan dilakukan Polisi Khusus Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil. Ant/G-1
Berita Trending
- 1 Pulau Tabuhan, Surga Mungil di Selat Bali
- 2 Leyton Orient Berharap Kejutkan City
- 3 Anggota Komisi IX DPR RI Pastikan Efisiensi Anggaran Tak Kurangi Layanan Kesehatan Warga
- 4 PPATK Koordinasi ke Aparat Penegak Hukum terkait Perputaran Uang Judi Online Rp28,48 Triliun Jadi Aset Kripto
- 5 Menteri Kebudayaan Fadli Zon Kunjungi Masjid Sultan Suriansyah Banjarmasin
Berita Terkini
-
PLN UP3 Kotamobagu Tanam Ratusan Pohon untuk Kelestarian Lingkungan
-
DMMX Memperluas Jangkauan Digital Cloud Signage Berbasis AI ke Gerai Xiaomi di Seluruh Amerika Selatan
-
Peraih Diaspora Heroes BNI di Korsel Sukses Buka Usaha Hingga Kembangkan Warung Nusantara
-
Mahasiswa FTUI Ciptakan Instalasi Bambu Modular untuk Hidupkan Tradisi Lokal
-
Pantun Bisa Jadi Soft Power Dunia