Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ditjen Hubdat Atur Pengoperasian Pelabuhan Penyeberangan

Foto : Istimewa.

Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Bidang Perhubungan Darat Tahun 2024 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

A   A   A   Pengaturan Font

"Angkutan sungai dan danau memiliki peran strategis untuk menghubungkan wilayah-wilayah terpencil di Indonesia sebagai penghubung untuk menopang kegiatan ekonomi. Dengan adanya regulasi ini pemerintah berkomitmen untuk terus mengembangkan pelabuhan sungai dan danau sehingga diharapkan dapat meningkatkan kelancaran arus barang dan jasa serta dapat meningkatkan konektivitas antar wilayah," ujar Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Amirulloh saat membacakan sambutannya pada acara Sosialisasi Peraturan Perundang-undangan Bidang Perhubungan Darat Tahun 2024 di Banjarmasin, Kalimantan Selatan, kemarin.

Dia menambahkan diterbitkannya regulasi ini bertujuan untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi penyelenggaraan pelabuhan sungai dan danau serta untuk meningkatkan keselamatan dan keamanan pelayaran di sungai dan danau.

Selain itu, seiring dengan perkembangan sarana dan prasarana di bidang angkutan penyeberangan perlu dilakukan penataan sistem zonasi di kawasan pelabuhan guna meningkatkan kelancaran, ketertiban, keselamatan dan kenyamanan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top