Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Cara Mengefektifkan Sistem Penggajian Pegawai

Foto : ISTIMEWA

Sistem penggajian pegawai yang baik akan berpengaruh langsung terhadap kepuasan karyawan kepada perusahaan. Selain itu sistem penggajian yang baik juga menjadi cermin baiknya proses bisnis di dalam perusahaan. Hal ini bisa dicapai bila banyak proses bisnis termasuk penggajian yang diotomatisasi.

A   A   A   Pengaturan Font

Nantinya bagian akuntansi yang akan mengeksekusi langsung penggajian pegawai menggunakan metode yang telah diatur yaitu tunai atau transfer. Sistem ini juga akan menangani pembayaran premi asuransi serta melaporkan pajak, semua proses ini akan tercatat di dalam sistem dengan rapi.

Tips Agar Sistem Penggajian Pegawai Efektif

Mengintegrasikan sistem penggajian pegawai yang efektif akan berdampak langsung pada kesehatan keuangan perusahaan. Sebab bagi sebagian perusahaan, anggaran untuk gaji atau upah tenaga kerjanya menjadi pos terbesar dalam pengeluaran perusahaan. Untuk itu berikut beberapa tips untuk mengefisienkan sistem penggajian dalam perusahaan :

1. Tetapkan tenggat waktu secara spesifik

Dari sedikit penjelasan diatas kita tahu bahwa sistem penggajian merupakan proses yang cukup rumit dan panjang. Karenanya agar pembayaran gaji bisa dilakukan tepat waktu kita perlu menetapkan tenggat waktu setiap proses di dalamnya dengan spesifik. Contohnya adalah kapan batas waktu slip gaji selesai dikerjakan hingga diverifikasi untuk dicairkan oleh bagian akuntansi.

2. Tingkatkan kemampuan tim

Sistem penggajian tentunya akan dijalankan oleh beberapa orang atau tim di dalamnya. Karenanya penting agar setiap tim atau individu yang terlibat untuk memahami gambaran umum maupun teknis terkait penggajian. Pelatihan mengenai sistem penggajian yang efektif bisa menjadi solusi untuk hal tersebut.

  1. 3. Pahami dan perbaharui regulasi terbaru

Sebelumnya telah disebutkan bahwa sistem penggajian harus sesuai dengan regulasi yang berlaku. Karenanya memiliki serta memahami tentang regulasi menjadi hal penting yang harus diperhatikan. Pastikan dokumen terkait regulasi dimiliki perusahaan, perubahan regulasi juga dapat terjadi sewaktu-waktu seperti bila perusahaan pindah ke lokasi baru dengan regulasi baru pula.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top