
Beyonce Raih Album of The Year di Grammy Awards 2025
Beyonce memenangkan Album of The Year Grammy Awards 2025 untuk lagu Cowboy Carter.
Foto: InstagramLOS ANGELES - Beyonce meraih penghargaan Album of the Year di ajang Grammy Awards 2025 pada Minggu (2/2) waktu AS.
Queen B akhirnya berhasil membawa pulang hadiah yang didambakannya untuk lagu country "Cowboy Carter".
Ikon musik berusia 43 tahun ini mengalahkan pesaing beratnya termasuk Taylor Swift dan Billie Eilish untuk trofi paling bergengsi malam itu.
Penghargaan ini merupakan momen pembenaran bagi Beyonce, artis yang paling banyak dinominasikan dan mendapat penghargaan dari Recording Academy sepanjang masa, yang selama lebih dari satu dekade secara rutin diabaikan dalam penghargaan Grammy teratas.
Sementara Kendrick Lamar berhasi menyabet penghargaan Song of The Year untuk lagunya yang berjudul "Not Like Us" ,salah satu dari serangkaian lagu yang mengolok-olok saingannya, Drake.
Lamar mengalahkan banyak pesaingnya termasuk Beyonce, Taylor Swift, dan Billie Eilish untuk penulisan lagu. Ia juga membawa pulang penghargaan Record of the Year.
Berita Trending
- 1 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 2 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 3 Lingkungan Hidup, Pemerintah Bakal Terapkan Sanksi Paksaan di Puncak
- 4 TNI-Polri Bersinergi Menjaga Kamtibmas Puncak Jaya
- 5 Pengemudi Ojol Bisa Bergembira Rayakan Lebaran, BHR Jadi Titik Temunya
Berita Terkini
-
Puncak Panen Raya Tiba, Peluang untuk Memperkuat Stok Pangan
-
Demi Jaga Keamanan Pelanggan saat Mudik Lebaran, Daihatsu Tawarkan Layanan Prima Servis Kendaraan
-
Konsumsi Listrik Meningkat selama Ramadan, Waspadai Potensi Gangguan Kelistrikan jelang Lebaran
-
Menuntaskan 40 Program dalam 100 Hari Pertama
-
Tunjangan Profesi Guru Resmi Langsung ke Rekening Guru