
Asik, Jakarta Lebaran Fair Kembali Digelar
Marketing Director JIEXPO Ralph Sceunemann
Foto: Dok. IstimewaJAKARTA - PT Jakarta International Expo (JIEXPO) kembali menggelar Jakarta Lebaran Fair (JLF) 2025 yang akan dilaksanakan mulai 19 Maret hingga 6 April 2025 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat.
Menurut Marketing Director JIEXPO Ralph Sceunemann, bahwa JLF merupakan kali kedua pameran yang baru mereka bangun. Dan memang dari sisi skalanya, JLF lebih kecil jika dibandingkan dengan Jakarta Fair.
“Ajang itu sengaja memanfaatkan momentum Ramadhan dan juga libur Lebaran. Dan JLF 2025 ini akan digelar selama 19 hari, mulai 19 Maret hingga 6 April 2025 di JIEXPO Kemayoran,” kata Ralph dalam keterangan tertulisnya, kemarin.
- Baca Juga: Peringkat Universitas Terbaik di Dunia 2024
- Baca Juga: Bukan Terbentuk oleh Proses Tektonik Lempeng
Ia menjelaskan bahwa selama pameran tersebut, dengan target transaksi sebesar itu maka total pengunjung diharapkan mencapai 500 ribu. Dan pihaknya menargetkan, akan dapat meraup total transaksi Rp450-500 miliar.
Ralph juga mengatakan bahwa berkaca dari kesuksesan tahun sebelumnya, agenda itu terbukti menjadi destinasi favorit libur Lebaran bagi masyarakat, tak hanya dari Jakarta saja, namun juga masyarakat di kota dan daerah lainnya.
"Dimana pada 2024 berhasil mendatangkan sekitar 350.000 pengunjung selama 19 hari gelaran dengan total transaksi Rp250-300 miliar," katanya.
Ralph juga menjelaskan bahwa tahun ini akan dipamerkan produk dari berbagai sektor industri, yakni otomotif, teknologi informasi (gadget), alat olah raga, busana dan pakaian, peralatan rumah tangga, perabot rumah, elektronik, kuliner, kerajinan tangan, obat dan herbal, kosmetik, wahana permainan anak dan produk lainnya.
Selain pameran, penyelenggara juga akan menampilkan beragam sajian acara menarik lain untuk menghibur para pengunjung seperti "JLF live music performance", pembagian takjil gratis, hingga pembagian hadiah kepada para pengunjung.
Berikut, informasi jam buka dan tutup agenda itu yakni pada Senin-Jumat dibuka mulai pukul 15.00 WIB hingga 22.00 WIB. Sabtu, Minggu, Hari Libur Nasional dan periode libur Lebaran buka mulai pukul 11.00-22.00 WIB. Untuk Malam Takbiran dibuka dari jam 11.00-18.00 WIB.
"Untuk lebaran hari pertama, kami buka pukul 14.00-22.00 WIB. Karena biasanya setelah shalat Idul Fitri masyarakat masih berkunjung ke keluarga. Jadi, kami buka lebih siang," katanya.
Sementara untuk harga tiket masuknya yaitu hari Senin-Jumat Rp25.000, sedangkan Sabtu, Minggu dan Libur Nasional Rp35.000 serta khusus untuk lansia dan anak-anak dengan tinggi di bawah satu meter gratis.
Berita Trending
- 1 Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap Interpol
- 2 Didakwa Lakukan Kejahatan Kemanusiaan, Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap
- 3 Luar Biasa, Perusahaan Otomotif Vietnam, VinFast, Akan Bangun Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum hingga 100.000 Titik di Indonesia
- 4 KAI Daop 6 Menggandeng Kejaksaan untuk Menyelamatkan Aset Negara di Sleman
- 5 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
Berita Terkini
-
Liverpool Hadapi Krisis Cedera Jelang Final Piala Liga Lawan Newcastle
-
Kluivert Akui Dirinya yang Merekomendasikan Jordi Cruyff
-
Selama Ramadan, Kluivert Tekankan Pentingnya Nutrisi bagi Pemain Timnas Indonesia
-
Panglima: UU TNI Sudah Tidak Relevan sehingga Perlu Revisi
-
Lionsgate: Kisah Terbaru ‘John Wick’ Berlanjut ke Chapter 5