Australia, AS, Inggris Tandatangani Kesepakatan Transfer Nuklir untuk Kapal Selam AUKUS
Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak bersama Presiden AS Joe Biden dan Perdana Menteri Australia Anthony Albanese di pangkalan angkatan laut Point Loma di San Diego, California, 13 Maret 2023, sebagai bagian dari AUKUS.
SYDNEY - Australia telah menandatangani kesepakatan untuk memungkinkan pertukaran rahasia dan materi nuklir dengan Amerika Serikat dan Inggris.
Perjanjian ini mengikat ketiga negara pada pengaturan keamanan untuk transfer materi nuklir sensitif AS dan Inggris serta pengetahuan sebagai bagian dari perjanjian keamanan tripartit AUKUS2021 .
AUKUS, yang berencana membangun armada kapal selam bertenaga nuklir Australia dan bersama-sama mengembangkan kemampuan tempur canggih, dipandang sebagai jawaban strategis terhadap ambisi militer Tiongkok di kawasan Pasifik.
"Perjanjian ini merupakan langkah penting menuju akuisisi Australia atas kapal selam bertenaga nuklir bersenjata konvensional untuk Angkatan Laut Kerajaan Australia," kata Menteri Pertahanan dan Wakil Perdana Menteri Australia Richard Marles, Senin (12/8).
Akuisisi armada kapal selam bertenaga nuklir oleh Australia akan menetapkan "standar nonproliferasi tertinggi", katanya, seraya menekankan bahwa negara itu tidak mencari senjata nuklir.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Lili Lestari
Komentar
()Muat lainnya