Tips Tingkatkan Kemampuan Komunikasi Bisnis Agar Lebih Efektif
Foto: IstimewaPertanyaan:
Bu Rossa, saya sangat ingin meneruskan bisnis keluarga yang sudah dirintis orang tua saya selama belasan tahun. Sejauh ini saya mulai memahami seluk beluknya namun saya terkendala dalam hal komunikasi bisnis. Mohon tips-tipsnya tentang bagaimana caranya meningkatkan kemampuan komunikasi agar bisa lebih efektif.
Jawaban:
Komunikasi adalah senjata utama para pebisnis untuk menjalankan pekerjaannya. Meningkatkan kemampuan komunikasi bisnis adalah sebuah keharusan bagi setiap pekerja dan tentu akan lebih baik kalau Anda bisa meningkatkan kemampuan ini.
Berikut beberapa tips untuk bisa berkomunikasi lebih efektif.
Jadikan komunikasi sebagai prioritas
Menurut Startup Nation, untuk membuat komunikasi bisnis menjadi lebih efektif, tanamkan mindset bahwa skill ini adalah suatu hal yang sangat penting. Dengan begitu Anda akan mendorong diri untuk tidak malas memulai pembicaraan dan memikirkan cara komunikasi bisnis yang sesuai dengan lawan bicara.
Belajar memperhatikan dan mau mendengar
Tips lain untuk membuat komunikasi bisnis semakin efektif adalah dengan belajar memperhatikan dan mau mendengar. Middle Market Center mengatakan, biasakan untuk menatap lawan bicara saat berkomunikasi. Hal ini agar perhatian yang Anda berikan saat menyampaikan atau mendengarkan sesuatu bisa tersampaikan ke lawan bicara.
Ketahui lawan bicara
Mengetahui lawan bicara juga dapat membuat kemampuan komunikasi bisnis semakin efektif. Hal ini berkaitan dengan respons dan cara pendekatan yang akan Anda berikan ketika komunikasi bisnis berlangsung.
Berkata jujur, jangan berpura-pura
Kejujuran akan membuat komunikasi bisnis berjalan efektif. Tak hanya itu, kejujuran juga berpengaruh ke keputusan dan tindakan yang akan diambil selanjutnya.Selain jujur, Anda juga tidak perlu menutupi kejadian atau hal di luar dugaan yang terjadi.
Perhatikan bahasa tubuh
Dalam komunikasi bisnis, Anda juga harus bijak menggunakan bahasa tubuh atau komunikasi nonverbal saat sedang bersama dengan klien. Oleh karenanya tidak ada salahnya untuk memperlihatkan senyum dan mimik yang gembira, tetapi tidak usah berlebihan karena bisa-bisa Anda dianggap tidak profesional.
Mengingat kebiasaan atau kesukaan lawan bicara
Menurut Broad Vision, cara lain yang bisa membuat kemampuan komunikasi bisnis lebih efektif adalah mengingat kebiasaan atau kesukaan lawan bicara. Meski sederhana, hal ini akan berkesan di hati lawan bicara. Tak hanya itu, hal ini juga dapat membuat komunikasi bisnis berjalan secara efektif dan hubungan kerjamu semakin harmonis.
Tidak mendikte
Hal lain yang membuat komunikasi bisnis bisa berjalan lancar dan efektif adalah dengan tidak mendikte.
Jangan berasumsi
Hindari juga berasumsi jika ingin kemampuan komunikasi bisnis lebih efektif. Asumsi sering kali mengakibatkan kesalahpahaman yang berisiko membuat situasi menjadi lebih rumit.
Meminta dan memberi “feedback”
Tips lain yang bisa membuat kemampuan komunikasi bisnis menjadi lebih efektif dan efisien adalah dengan meminta dan memberi feedback. Dengan begitu, Anda dan rekan kerja bisa belajar dari satu sama lain serta fokus pada perkembangan kemampuan komunikasi bisnis.
Menangani konflik secara diplomatis
Anda tidak akan selalu sependapat dengan rekan bisnis, keluarga maupun klien. Tentunya, hal tersebut bisa memicu konflik. Untuk mengatasinya, menurut Educba, selalu sampaikan ketidaksetujuan Anda saat melakukan komunikasi bisnis dengan cara yang sopan dan diplomatis. Hal ini supaya Anda tidak merusak hubungan kerja dengan orang lain.
Berita Trending
Berita Terkini
- Paus Fransiskus Sambut Baik Kesepakatan Gencatan Senjata di Lebanon
- Hasilkan Lulusan Berdaya Saing Global, Kini Rumah Sakit Pendidikan Dibangun di Cikarang
- Menteri PPPA: Remaja Pelaku Penusukan Orangtua di Lebak Bulus Anak Baik
- Ketebalan Es Pegunungan Jayawijaya Papua Menyusut Tinggal Empat Meter
- Kementan Selidiki Kasus PMK di Lumajang