Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Tempat Hiburan Malam Pertama di Asia Tenggara Ada di Indonesia! Tanamur, Kelab Malam Fenomenal Ada Dekat Tanah Abang

Foto : pixabay

Ilustrasi Suasana Diskotek

A   A   A   Pengaturan Font

Gemerlap sebuah kota tidak terlepas dari kehidupan malamnya. Setelah lelah bekerja seharian, banyak dari anak muda hingga orang dewasa, melepaskan penatnya dengan berkunjung ke kelab malam atau diskotek. Dunia hiburan, khususnya kelab malam menjadi destinasi yang tidak pernah habis dimakan zaman.

Tempat hiburan malam, seperti diskotek sudah mulai hadir sejak masa penjajahan Belanda. Namun saat itu, masih di bawah pengaruh kolonial Belanda. Sehingga pengelolaan dan pendapatan dari hiburan malam tersebut, diserahkan kepada pemerintahan Belanda.

Diskotek pertama yang hadir di Jakarta adalah Tanamur. Bukan hanya di Jakarta, Tanamur juga menjadi diskotek pertama yang ada di Indonesia, bahkan banyak yang mengatakan Tanamur juga menjadi diskotek pertama di Asia Tenggara.

Tanamur didirikan pada tanggal 12 November tahun 1970. Tanamur diyakini sebagai akronim atau singkatan dari Tanah Abang Timur, karena lokasi nya yang berada di Jalan Tanah Abang Timur Nomor 14, Gambir, Jakarta Pusat.

Tanamur didirikan oleh Ahmad Fahmy Alhady, saudagar kaya yang juga ayah dari aktris terkenal Atiqah Hasiholan, istri dari aktor Rio Dewanto. Tanamur disebut sebagai diskotek yang mengubah kesan kelab malam yang identik dengan sesuatu yang formal dan penuh dengan aturan. Menjadikan Tanamur sebagai diskotek dengan suasana yang bebas dan santai.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Millah Nurnabillah

Komentar

Komentar
()

Top