Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Sensasi Krispi di Sajian Gorengan

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Untuk menikmati makanan dengan sensasicrispy atau krispi, diperlukan teknik menggoreng yang benar agar mendapatkan kelezatan dan citarasa yang pas.

Teknik menggoreng kian berkembang. Saat ini, makanan yang dinikmati dengan cara menggoreng tidak lagi asal digoreng biasa. Dengan teknik menggoreng yang khusus dan racikan bumbu yang pas, maka bisa dihasilkan sajian makanan yang renyah dengan sensasi krispi.

Ya, menggoreng menjadi salah satu teknik memasak makanan yang dikenal hampir di seluruh tradisi kuliner di setiap negara. Meskipun terkesan mudah, namun menggoreng tetap tidak bisa di anggap enteng.

Makanan dengan olahan goreng memang menghasilkan aroma, rasa, dan sensasi yang menggoda selera. Mulai dari ayam goreng, pisang goreng, udang, dan cumi goreng hingga aneka gorengan yang dengan mudah di jumpai di pedagang kali lima. Semua menu itu terasa lezat dengan olahan goreng.

Dalam sebuah sajian, teknik menggoreng memang bisa memperkaya tekstur makanan sehingga lebih garing atau lebih kress atau krispi. Menggoreng, baik dengan minyak yang banyak maupun sedikit, juga mampu memunculkan aroma dari bahan makanan yang diolah.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top