Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2024 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Kamis, 02 Sep 2021, 13:59 WIB

Rektor UPNVJ Lantik 208 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

Rektor UPNVJ melantik 208 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di kampus UPVNJ.

Foto: Istimewa

JAKARTA -Rektor Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta (UPNVJ) Erna Hernawati baru saja melantik 208 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Pelantikan PPPK yang digelar pada hari Rabu (1/9) ini disaksikan oleh seluruh jajaran pimpinan UPNVJ. Acara pelantikan pun tetap dengan memberlakukan protokol kesehatan yang ketat.

"Pelantikan ini sesuatu yang ditunggu dari 2014. Namun, sepertinya tahun ini banyak keberkahan untuk kita karena masalah aset sudah selesai sehingga kita lebih leluasa untuk melakukan pembenahan," kata Erna dalam sambutan saat saat melantik 208 PPPK di Lapangan Upacara Kampus UPNVJ Pondok Labu, seperti dikutip dari keterangan Humas UPNVJ yang diterima Koran Jakarta, Kamis (2/9).

Menurut Erna, pelantikan PPPK di UPNVJ merupakan proses yang cukup panjang dan tidak mudah. Karena terdapat beberapa hambatan setelah perubahan status UPNVJ dari perguruan tinggi swasta menjadi perguruan tinggi negeri. Kemudian menjadi perguruan tinggi negeri badan layanan umum (PTN-BLU).

"Perihal aset merupakan program besar yang sudah terselesaikan dan hari ini diikuti pelantikan PPPK. Ini adalah hasil perjuangan kita bersama," ujarnya.

Kepada PPPK yang dilantik, Erna berharap, sumpah yang diucapkan dipahami dengan segenap hati sebagai sumpah yang ditujukan kepada Sang Pencipta, bukan hanya kepada pimpinan.

"Saya berharap ini menjadi titik balik untuk kita bersama. UPNVJ akan mendapatkan pola kerja baru, semangat yang baru dan tanggung jawab baru," ujarnya.

Tidak lupa, Erna juga mengingatkan tantangan yang harus dihadapi seiring dengan pelantikan para pegawai sebagai PPPK. Karena itu, sangat penting bagi para pegawai untuk mempersiapkan diri dan membentuk strategi awal untuk mencapai target bersama.

"Tantangan yang cukup besar ialah melakukan perubahan, terutama terkait target kinerja yang diawasi dan dimonitor serta ada konsekuensi jika target tidak terpenuhi. Pemberlakuan sistem kerja dari rumah selama pandemi Covid-19 juga menuntut para pegawai untuk melakukan pekerjaan berbasis teknologi," ujarnya.

Karena itu, Erna mengingatkan agar para pegawai membekali diri dengan menambah pengetahuan terkait penggunaan teknologi agar bisa bertahan dalam adaptasi baru. Erna jugaa menyinggung soal perubahan status UPNVJ sebagai PTN-BLU. Kata dia, perubahan itu memang memberikan keleluasaan dalam operasional, tetapi diikuti dengan target yang berbeda.

"Saya berharap dengan perubahan ini kita bisa menjadi lebih bertanggung jawab dan dilakukan bersama," pungkasnya.

Redaktur: Marcellus Widiarto

Penulis: Agus Supriyatna

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.