Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Koordinator Pelaksana Patriot Pangan Universitas Gadjah Mada, Wirastuti Widyatmanti S.Si.,Ph.D,

PTN Bahu-membahu Mewujudkan Kedaulatan Pangan Nasional

Foto : ISTIMEWA

Koordinator Pelaksana Patriot Pangan Universitas Gadjah Mada, Wirastuti Widyatmanti S.Si.,Ph.D,

A   A   A   Pengaturan Font

Jadi itu memang semangat yang diangkat walau kita berbeda ada 10 PT, tapi awal dan selesainya harus sama. Harapannya ke depan, universitas lain bisa bergabung dengan Patriot Pangan ini. Karena kami yakin di setiap wilayah memiliki potensi pangan yang berbeda-beda dan local wisdom yang berbeda pula. Itu yang akan kita gali. Bukan hanya mengedepankan teknologi terkait pangan saja, tapi bagaimana mengangkat kembali local wisdom pangan yang dimiliki masyarakat lokal. Jangan sampai teknologi malah menguburkan local wisdom terkait pangan yang dimiliki masyarakat Indonesia.

Ibu Widyatmanti kan bisa geografi, ahli penginderaan jauh, remote sensing, bagaimana bisa terlibat di Patriot Pangan?

Bidang saya sumber daya lahan. Lahan tanah, hutan, pertanian. Perwakilan internasional untuk bidang soil security, pemetaan tanah digital, aqua kultur: Pemanfaatan pesisir untuk tambak-tambak supaya sustainable. Kunci food security adalah soil security. Kalau tanah tidak secure, tidak baik kualitasnya, tidak akan menghasilkan pangan yang berkualitas baik.

Bagaimana dengan kualitas tanah di Indonesia?

Indonesia itu surganya dunia. Tanah di Pulau Jawa. Ring of fire, semua tanah yang memiliki kesuburan tinggi jika berada di area yang memiliki vulkan aktif. Indonesia salah satu yang punya vulkan aktif terbanyak di dunia. Kenapa penjajah datang, ya karena kita surga dunia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Redaktur Pelaksana
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top