Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Presiden Tegaskan Sukarno Pahlawan Nasional dan Bersih dari G30S, Benny BPIP Lega Sejarah Telah Diluruskan

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Presiden Joko Widodo menegaskan gelar kepahlawanan Bung Karno yang bersih dari keterlibatannya dalam peristiwa G30S. Pernyataan tersebut disampaikan dalam keterangan pers Hari Pahlawan, (7/11) di Istana Negara.

Sebelumnya, Bung Karno kerap dituduh berkomplot dalam peristiwa G30S. Sehingga lahirlah Tap MPRS No. 33/MPRS/1967 tentang Pencabutan Kekuasaan Pemerintahan Negara dari Presiden Sukarno.

Namun, fakta sejarah berkata lain. Pada 2003, lahir Tap MPR No. 1/MPR/2003 yang menyatakan Tap MPRS sebelumnya tidak berlaku lagi karena bersifat final maupun telah dilaksanakan. Hingga akhirnya, tahun 1986 dan 2012, Pemerintah telah menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional Proklamator kepada Bung Karno.

"Artinya, Ir. Sukarno telah dinyatakan memenuhi syarat setia dan tidak mengkhianati bangsa dan negara yang merupakan syarat penganugerahan gelar kepahlawanan", tegas Jokowi.

Presiden RI ke-7 itu juga menekankan, penganugerahan gelar kepahlawanan merupakan upaya Bangsa Indonesia untuk menghormati dan menghargai jasa-jasa para Pahlawan terdahulu.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Eko S
Penulis : Eko S

Komentar

Komentar
()

Top