Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Pesan Damai dari Origami Burung Bangau di Hiroshima

Foto : AFP/Richard A Brooks

Bakar Origami | Dua perempuan membungkuk untuk memberikan penghormatan sebelum membakar puluhan origami burung bangau di Kuil Daisho-in di Pulau Miyajima dekat Kota Hiroshima pada 14 Mei lalu. Selama satu dekade kuil ini membakar jutaan origami burung bangau berisi pesan perdamaian yang abunya dipergunakan untuk membuat kerajinan keramik. 

A   A   A   Pengaturan Font

Pesan damai yang diguratkan pada lipatan jutaan origami burung bangau yang memenuhi Tugu Perdamaian di Hiroshima, kembali digaungkan saat abu sisa pembakaran origami itu digunakan untuk membuat cinderamata simbol perdamaian.

Di sebuah kuil di lereng bukit, seorang biksu berjubah saffron meniup refrain pada kerang berbentuk terompet dan mulai melantunkan doa saat ribuan origami burung bangau yang disumbangkan ke Hiroshima dibakar.

Selama satu dekade, kuil Buddha Daisho-in di Pulau Miyajima yang menghadap ke Kota Hiroshima, telah mengadakan ritual pembakaran jutaan origami burung bangau yang dikirim ke kota itu setiap tahun.

Upacara ini dimaksudkan untuk menghormati harapan yang terlipat ke dalam setiap miniatur burung kertas. Dan sejak 2015, abu dari origami bangau yang dibakar itu telah digunakan untuk melapisi keramik pembakar dupa dan tempat lilin, termasuk yang diberikan kepada Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy oleh Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida dalam perjalanan pulang ke Kyiv.

Origami burung bangau telah berdatangan ke Hiroshima selama beberapa dekade, terinspirasi oleh Sadako Sasaki, yang baru berusia dua tahun ketika Amerika Serikat menjatuhkan bom atom di kota itu pada 6 Agustus 1945.

Dia menderita leukemia dan saat dirawat di rumah sakit, ia mulai melipat origami burung bangau sesuai dengan tradisi yang menyatakan bahwa melipat 1.000 origami burung bangau dapat membuat keinginan menjadi kenyataan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top