Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Perkuat Kerja Sama, Mangkunegara X Sebut Pentingnya Kolaborasi Pada Upacara Kemerdekaan

Foto : ANTARA/Aris Wasita

Pengibaran bendera pada Upacara Kemerdekaan HUT ke-78 Republik Indonesia di Lapangan Sriwedari Solo, Kamis (17/8/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

"Besar dengan budaya yang dimiliki dan kuat dengan sumber daya manusia yang saling bergandengan tangan demi kemajuan bersama," katanya.

Pada amanatnya MangkunegaraX juga menyinggung pentingnya memanfaatkan teknologi yang saat ini terus berkembang pesat.

"Ini adalah kesempatan untuk terus melaju mengikuti perkembangan dan mendukung perubahan. Kita adalah agen perubahan untuk membangun Kota Solo sebagai kota budaya yang modern, tangguh, kreatif, dan sejahtera. Gotong-royong adalah kunci," katanya.

Menurut MangkunegaraX, penting melestarikan kebudayaan dan meningkatkan sektor pariwisata.

"Kebersamaan ini yang melahirkan banyak bukti pencapaian. Kita semua adalah bagian yang sama dengan kemampuan dan peran yang berbeda-beda, namun saling mengisi satu sama lain. Memasuki tahun ini kita kedepankan semangat juang 45 dan semangat gotong-royong, kolaborasi musyawarah untuk mufakat, dan mencapai Indonesia yang berdaulat dalam politik berdikari dalam ekonomi dan berkepribadian dalam kebudayaan," katanya.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top