Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pengepungan Azovstal: Benteng Terakhir yang Menjadi Wajah Horor Perang Ukraina

Foto : Istimewa

Pada Mei, setelah berbulan-bulan pertempuran, Pabrik Besi dan Baja Azovstal komplek industri yang hangus.

A   A   A   Pengaturan Font

Osnat Lubrani, perwakilan tertinggi PBB di Ukraina, menggambarkan keterkejutan saat tiba di Mariupol untuk membantu mengoordinasikan evakuasi dan melewati kuburan darurat di sisi jalan.

"Kata 'Dresden' muncul di benak saya," katanya dalam sebuah wawancara, mengacu pada kota Jerman yang diratakan oleh bom api Sekutu dalam Perang Dunia II.


Evakuasi itu mengerikan. Pemboman pada hari-hari sebelumnya begitu intens sehingga warga sipil awalnya menolak keluar dari Azovstal, katanya. Berada di pabrik, sangat berbahaya, karena penembakan meletus. Namun selama beberapa hari berikutnya, setiap warga sipil diekstraksi dari Azovstal.

Masing-masing dikawal oleh PBB dan Palang Merah ke sebuah pos pemeriksaan di kota pesisir Ukraina yang berada di bawah kendali Rusia. Mereka digeledah dan diinterogasi tentang pengetahuan mereka tentang pasukan Ukraina di pabrik tersebut, ketika pihak berwenang Rusia menarik beberapa orang dari bus yang dianggap mencurigakan.

Beberapa orang memilih untuk kembali ke lingkungan yang dibom di Mariupol untuk mencari kerabat. Tetapi mayoritas sekarang relatif aman di Ukraina barat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Selocahyo Basoeki Utomo S
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top