Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Pemko Bukittinggi: Satu Juta Lebih Kunjungan Wisatawan Selama 2023

Foto : ANTARA/Altas Maulana

Jam Gadang Kota Bukittinggi sebagai salah satu pusat kunjungan wisatawan di Sumatera Barat. Pemkot Bukittinggi mencatat sejuta lebih pengunjung masuk ke objek wisata berbayar selama 2023.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kota Bukittinggi memang menjadi salah satu destinasi wisata utama bagi pengujung yang datang ke Sumatera Barat.

Bukittinggi -- Pemerintah Kota Bukittinggi, Sumatera Barat mencatat ada sekitar satu juta lebih kunjungan wisatawan ke objek wisata berbayar di daerah itu selama 2023.

"Kota Bukittinggi memang menjadi salah satu destinasi wisata utama bagi pengujung yang datang ke Sumatera Barat. Selama 2023, sebanyak 1.041.476 pengunjung masuk ke tiga objek wisata berbayar di Bukittinggi," kata Kepala Dinas Pariwisata Bukittinggi Rofie Hendra di Bukittinggi, Sabtu.

Menurut dia, tiga objek wisata berbayar itu adalah Taman Panorama Lobang Jepang, Taman Marga Satwa Budaya Kinantan (TMSBK) dan Benteng Fort De Kock.

"Untuk kunjungan nusantara atau wisatawan dalam negeri yang masuk ke objek wisata berbayar tercatat sebanyak 1.029.191 orang," kata Rofie.

Sedangkan sebanyak 12.285 pengunjung lainnya merupakan wisatawan mancanegara yang didominasi oleh negara Malaysia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Sujar

Komentar

Komentar
()

Top