Pemkab Karo Sambut 251 Mahasiswa KKNT MBKM USU
Foto: Dok. Pemkab KaroPemerintah Kabupaten (Pemkab) Karo menyambut kedatangan mahasiswa/mahasiswi Universitas Sumatera Utara (USU) yang ingin melakukan Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Semester Ganjil Tahun Ajaran 2023/2024 di Kabupaten Karo.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Karo, Terkelin Purba hadir dalam acara penerimaan mahasiswa/mahasiswi KKNT MBKM USU Semester Ganjil Tahun Ajaran 2023/2024 di Halaman Kantor Bupati, Rabu (25/10).
Dalam sambutan Bupati Karo yang dibacakannya, Sekda menyampaikan Pemerintah Kabupaten Karo menyambut gembira kegiatan KKNT MBKM ini. Karena dengan kegiatan ini sedikit banyak akan berguna bagi masyarakat sekitar, di antaranya dapat meningkatkan pengetahuan dan ikut mencerdaskan masyarakat.
Sekda Terkelin Purba juga mengucapkan selamat datang di Kabupaten Karo kepada seluruh mahasiswa/mahasiswi KKNT MBKM, dan kepercayaan rektor yang telah memilih Kabupaten Karo sebagai tempat KKNT MBKM semester ganjil TA. 2023/2024.
Dalam sambutannya, Sekda Terkelin Purba menyampaikan, kiranya mahasiswa/mahasiswi dalam melakukan kegiatan KKNT MBKM ini nantinya bisa memanfaatkan waktu yang ada, jaga kesehatan dan keselamatan, serta menjadi warga yang baik, santun dan menjunjung tinggi kearifan budaya setempat.
"Saya berharap melalui kegiatan ini mahasiswa/mahasiswi siap bersinergi dengan pemerintah desa dan masyarakat dalam mensukseskan program kerja pemerintah desa dan berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan sosial kemasyarakatan," kata Terkelin Purba.
Mahasiswa KKNT MBKM ini berjumlah 251 orang yang tergabung dari beberapa fakultas, dan kegiatan ini dilaksanakan di 20 desa di 9 kecamatan yang ada di Kabupaten Karo. Adapun kegiatan ini akan berlangsung selama 2 bulan.
Turut hadir dalam acara ini, Kepala Kesbangpol Kab. Karo, Tetap Ginting, S. Sos, Kadis PMD Data Martina br Ginting, AP, M.Si, Kadis Pendidikan Anderiasta Tarigan, M.Si, dan tamu undangan lainnya.
Redaktur: Fiter Bagus
Penulis: Rivaldi Dani Rahmadi
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Garuda Indonesia turunkan harga tiket Jayapura-Jakarta
- 2 Pemeintah Optimistis Jumlah Wisatawan Tahun Ini Melebihi 11,7 Juta Kunjungan
- 3 Dinilai Bisa Memacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Harus Percepat Penambahan Kapasitas Pembangkit EBT
- 4 Permasalahan Pinjol Tak Kunjung Tuntas, Wakil Rakyat Ini Soroti Keseriusan Pemerintah
- 5 Meluas, KPK Geledah Kantor OJK terkait Penyidikan Dugaan Korupsi CSR BI
Berita Terkini
- Hati Hati, Ada Puluhan Titik Rawan Bencana dan Kecelakaan di Jateng
- Malam Tahun Baru, Ada Pemutaran Film di Museum Bahari
- Kaum Ibu Punya Peran Penting Tangani Stunting
- Trump Tunjuk Produser 'The Apprentice', Mark Burnett, sebagai Utusan Khusus untuk Inggris
- Presiden Prabowo Terbitkan Perpres 202/2024 tentang Pembentukan Dewan Pertahanan Nasional