Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

PBB Desak Negara Berpengaruh Bantu De-eskalasi Usai Ledakan di Lebanon

Foto : ANTARA/Anadolu

Ketua Hak Asasi Manusia PBB Volker Turk mendesak semua negara yang memiliki pengaruh untuk mengambil "langkah-langkah segera" pada Rabu (18/9/2024) guna menghindari eskalasi lebih lanjut setelah terjadinya ledakan penyeranta (pager) secara bersamaan di Lebanon dan Suriah.

A   A   A   Pengaturan Font

JENEWA - Ketua Hak Asasi Manusia PBB Volker Turk mendesak semua negara berpengaruh untuk mengambil "langkah-langkah segera" pada Rabu (18/9) guna menghindari eskalasi lebih lanjut setelah terjadinya ledakan penyeranta (pager)secara bersamaan di Lebanon dan Suriah.

"Ledakan yang terjadi secara bersamaan di Lebanon dan Suriah kemarin, di mana pager yang meledak menewaskan setidaknya 12 orang - termasuk dua anak - dan melukai ribuan orang, sangat mengejutkan, dan dampaknya terhadap warga sipil tidak dapat diterima," kata Volker Turk dalam sebuah pernyataan.

"Ketakutan dan teror yang muncul sangat mendalam," ujarnya.

"Pada saat yang sangat tidak stabil ini, saya meminta semua negara yang memiliki pengaruh di kawasan ini dan di luar untuk segera mengambil langkah-langkah untuk mencegah meluasnya konflik yang sedang terjadi - cukup sudah dengan kejadian menakutkan sehari-hari, cukup sudah dengan penderitaan," tambah Turk.

Dia menekankan bahwa saatnya sudah "tepat" bagi para pemimpin untuk memperjuangkan hak semua orang untuk hidup dalam kedamaian dan keamanan, dan pelindungan terhadap warga sipil harus menjadi prioritas utama.

"Pengurangan ketegangan saat ini lebih penting dari sebelumnya," ujar Turk.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top