Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan Ekonomi

Pandeglang dan Lebak Jadi Klaster Pertanian di Banten

Foto : ANTARA/ Mulyana

Wagub Banten, Andika Hazrumy

A   A   A   Pengaturan Font

PANDEGLANG - Wakil Gubernur Banten Andika Hazrumy mengungkapkan, Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Lebak merupakan klaster pertanian dalam peta wilayah pembangunan dan ekonomi Provinsi Banten.

Menurut Andika, kedua wilayah ini dikenal sebagai lumbung padi Provinsi Banten. "Pandeglang dan Lebak ini kan memang klaster pertanian dalam peta wilayah pembangunan dan ekonomi di Provinsi Banten. Jadi bantuan alat pertanian seperti ini sangat membantu," kata Andika Hazrumy usai menyaksikan Penyerahan Bantuan Alat Pertanian Kultivator kepada sejumlah Kelompok Tani di Pandeglang dan Lebak dari Kementerian Pertanian di Bumi Perkemahan Cikole, di Kabupaten Pandeglang, kemarin.

Dikatakan Andika, bantuan alat pertanian sangat dibutuhkan warga Pandeglang dan Lebak untuk meningkatkan produktivitasnya. "Tentu saja dari Pemprov Banten sendiri, khususnya untuk pertanian, banyak juga bantuan yang diberikan setiap tahunnya," kata Andika.

Dalam kesempatan itu, Andika juga mengapresiasi anggota DPR RI Adde Rosi yang sudah memperjuangkan aspirasi masyarakat di dapilnya, meski tidak duduk di alat kelengkapan DPR yang bermitra dengan kementerian terkait pemberi bantuan, yaitu Kementerian Pertanian.

Beri Bantuan
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top