Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembangunan Ramah Lingkungan

OJK Akan Bahas Ekonomi Hijau dengan Para Kepala Daerah

Foto : ISTIMEWA

Ketua Dewan Komisioner OJK, Wimboh Santoso

A   A   A   Pengaturan Font

Selain bersinergi dengan pelaku usaha swasta dan kepala daerah, menurut Wimboh, pemerintah Indonesia juga membahas ekonomi hijau dengan dunia internasional melalui Presidensi G20.

"Presiden dan seluruh kementerian berfokus bagaimana menjadikan topik ekonomi hijau dan digital menjadi topik utama dalam Presidensi G20 Indonesia," katanya.

Wimboh mengatakan tengah memfinalisasi taksonomi hijau untuk mengklasifikasi sektor usaha ramah lingkungan yang berhak mendapatkan pembiayaan hijau. Taksonomi hijau ini akan disusun, sekarang sedang kita finalisasi.

"Ini ada 1.000 lebih subsektor usaha, setiap proyek dan setiap industri dari hulu sampai hilir akan ada labelnya hijau atau tidak," kata Wimboh.

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) juga akan diklasifikasi dengan taksonomi hijau untuk melihat apakah usaha yang dijalankan ramah lingkungan. Dengan menelurkan taksonomi hijau. Indonesia akan menjadi negara keenam di dunia yang membuat kebijakan pembiayaan berdasarkan aktivitas ekonomi yang ramah lingkungan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top