Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

New Amsterdam, Kota yang Berganti Nama Beberapa Kali

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Sementara Inggris telah mendirikan pemukiman kecil di Virginia. Mereka meminta piagam kerajaan Inggris untuk mengklaim wilayah tempat Belanda melakukan aktivitasnya adalah milik mereka. Konfrontasi diplomatik di Eropa mendorong Belanda membangun kehadiran permanen di sana. Ini termasuk koloni kecil di tempat yang sekarang disebut Governors Island.

Dalam waktu singkat, fokus upaya penjajahan Belanda ditetapkan di seberang perairan di ujung selatan Manhattan, tempat Perusahaan Hindia Barat Belanda, Geoctrooieerde Westindische Compagnie (GWC), mendirikan benteng.

Cabang GWC yang bertanggung jawab atas pemukiman kecil ini berbasis di Amsterdam dan oleh karena itu benteng itu disebut Benteng Amsterdam. Tidak ada yang unik dari namanya, karena Belanda juga mendirikan sejumlah benteng dan pemukiman yang dinamai Amsterdam di Karibia, Amerika Selatan, Afrika, dan di Indonesia.

Tidak seperti Benteng Amsterdam di wilayah lain, Benteng Amsterdam di Manhattan berkembang menjadi pusat sipil dan administrasi yang penting. Jadi, banyak dokumen yang dibuat di kantor-kantor di dalam benteng diberi tanggal dan ditandatangani di "Benteng Amsterdam di Belanda Baru (New Netherland).

Membagi "Dunia Baru"
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top