
Minta Napoli Melegonya, PSG Siap Tampung Kvara dengan Iming-iming Gaji Besar
Pemain sayap Napoli, Kvicha Kvaratskhelia
Foto: istimewaPARIS - Pemain sayap Napoli, Kvicha Kvaratskhelia, dikabarkan semakin dekat untuk bergabung dengan raksasa Ligue 1, Paris Saint-Germain (PSG). Laporan dari media Prancis, Les Parisien, mengungkapkan bahwa pemain asal Georgia itu telah meminta dilego oleh Napoli, memicu proses transfer yang menarik perhatian.
PSG disebut siap memberikan gaji besar kepada pemain berusia 23 tahun itu, yakni sembilan juta euro per musim ditambah bonus. Saat ini, Kvara menerima gaji 1,8 juta euro per musim di Napoli, menjadikan tawaran PSG sangat sulit untuk ditolak.
Dengan kontrak yang masih tersisa dua tahun, Napoli mematok harga transfer tinggi yaitu 65 juta euro, untuk melepas pemain yang menjadi kunci dalam serangan mereka sejauh ini. Transfer ini juga terkait kebutuhan PSG yang ingin memperkuat posisi sayap setelah kehilangan Kylian Mbappe pada bursa transfer musim panas lalu.
Manajer Napoli, Antonio Conte, mengonfirmasi bahwa Kvaratskhelia telah meminta untuk meninggalkan klub. “Kvara telah meminta untuk dijual. Klub memberi tahu saya, dan dia mengonfirmasinya,” ujar Conte dalam konferensi pers menjelang laga Serie A melawan Hellas Verona.
Jika Kvara resmi bergabung dengan PSG, Napoli akan segera mencari pengganti yang sepadan. Menurut laporan Calciomercato, sejumlah nama telah masuk radar Napoli, termasuk Alejandro Garnacho (Manchester United), Federico Chiesa (Liverpool),dan Hakim Ziyech (Galatasaray).
Dari ketiganya, Chiesa disebut menjadi target yang paling realistis. Pemain asal Italia ini jarang mendapatkan menit bermain di Liverpool, sehingga Napoli dapat memanfaatkan situasi tersebut untuk merekrutnya dengan harga ekonomis.
Transfer Kvaratskhelia ini diyakini akan berdampak besar pada dinamika skuad Napoli, sekaligus memberikan PSG tambahan daya serang di sektor sayap. Pengumuman resmi terkait kesepakatan ini diprediksi akan segera dilakukan dalam beberapa pekan mendatang.
Berita Trending
- 1 Leyton Orient Berharap Kejutkan City
- 2 PPATK Koordinasi ke Aparat Penegak Hukum terkait Perputaran Uang Judi Online Rp28,48 Triliun Jadi Aset Kripto
- 3 Diduga Terlibat Pemerasan, AKBP Bintoro Dipecat dari Polri
- 4 Ini Lima Kunci Sukses Iklan Video di YouTube
- 5 Rencana Perpusnas Mengurangi Jam Operasional Batal
Berita Terkini
-
Jakarta Utara Bakal Jadi Model Pengelolaan Sampah Perkotaan Nasional
-
Pemprov DKI Didesak Gelar Operasi Pasar Stabilkan Stok Elpiji 3 Kg
-
Aktor Tony Roberts, Sahabat Woody Allen Meninggal Dunia di Usia 85 Tahun
-
Wakili Presiden Prabowo, Menkomdigi Hadiri AI Action Summit Paris
-
Bappenas: Ketersediaan Stok Pupuk Awal Tahun Sangat Penting