Kamis, 12 Sep 2024, 22:19 WIB
Kontingen Aceh Berhasil Kawinkan Medali Emas PON 2024 Cabang Petanque
Tim beregu putri Aceh (kiri ke kanan (Rani Amellia, Neni Armaza, Kurnia Eliyanti, Nur Afni Ramadhayanti) meraih Medali Emas PON 2024 cabang Petanque di Sport Center USK, Aceh Besar pada Selasa (10/9/2024).
Foto: ANTARA/Hendri Sukma IndrawanKontingen tuan rumah Aceh berhasil mengawinkan medali emas cabang petanque Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut, dengan menjuarai nomor beregu putra di Sport Center USK, Banda Aceh pada Kamis.
Sebelumnya, tim beregu putri Aceh telah memenangkan medali emas di hari pertama cabang petanque pada Selasa (10/9).
Aceh sendiri berhasil menembus final setelah menyingkirkan tim tuan rumah bersama, Sumatera Utara dengan skor 3-0. Sedangkan Jawa Timur mengalahkan tim Jambi dengan angka 3-0.
Jawa Timur harus puas meraih medali perak setelah kalah dari Aceh 3-0. Medali Perunggu bersama diperoleh oleh Jambi dan Sumut karena tidak ada pertandingan yang memperebutkan posisi ketiga.
Dengan catatan ini, untuk sementara Aceh masih memimpin klasemen sementara cabor Petanque dengan koleksi masing-masing dua emas, satu perak dan satu perunggu.
Atlet putra Aceh, Agus Maulizar mengatakan bahwa timnya telah memberikan penampilan terbaik untuk mengalahkan tim dari provinsi lain demi menjadi juara pertama di PON 2024.
Dia juga mengatakan bahwa timnya telah melakukan persiapan dan latihan cukup panjang untuk berkompetisi di ajang olahraga tingkat nasional ini.
"Kami latihannya sudah empat tahun sebelum PON (2024) berjalan dan juga mengikuti pelatda (pelatihan daerah). Kami juga telah mengikuti pra-PON di Jakarta Barat sebelum pergi ke PON 2021 Papua," jelasnya.
Agus berharap para atlet petanque Aceh bisa ikut berlomba di ajang olahraga internasional di masa depan.
"Harapan ke depan semoga atlet petanque Aceh bisa mewakili Indonesia di SEA Games Thailand 2025," lanjutnya.
Berikut hasil peraihan medali PON 2024 cabang petanque nomor beregu putra, Kamis (12/9):
Emas - Aceh
Perak - Jawa Timur
Perunggu - Jambi/Sumatera Utara
Berita Trending
- 1 Garuda Indonesia turunkan harga tiket Jayapura-Jakarta
- 2 Pemeintah Optimistis Jumlah Wisatawan Tahun Ini Melebihi 11,7 Juta Kunjungan
- 3 Dinilai Bisa Memacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemerintah Harus Percepat Penambahan Kapasitas Pembangkit EBT
- 4 Permasalahan Pinjol Tak Kunjung Tuntas, Wakil Rakyat Ini Soroti Keseriusan Pemerintah
- 5 Meluas, KPK Geledah Kantor OJK terkait Penyidikan Dugaan Korupsi CSR BI
Berita Terkini
- Pemerintah Kukuhkan JK Sebagai Ketum, Sekjen PMI Versi Agung Laksono Tolak Surat Jawaban Kemenkum
- Hati Hati, Ada Puluhan Titik Rawan Bencana dan Kecelakaan di Jateng
- Malam Tahun Baru, Ada Pemutaran Film di Museum Bahari
- Kaum Ibu Punya Peran Penting Tangani Stunting
- Trump Tunjuk Produser 'The Apprentice', Mark Burnett, sebagai Utusan Khusus untuk Inggris