Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Rabu, 01 Jan 2025, 04:48 WIB

Keren Kepedulian untuk Berbagi Ini, Artis Okky Lukman Borong Es Teh yang Dijual Pedagang Keliling di Bundaran HI

Warga saat mengambil es teh yang dibeli oleh Artis Okky Lukman di Jakarta, Selasa (31/12/2024).

Foto: ANTARA/Khaerul Izan

Jakarta - Artis Okky Ayudhia Lukman memborong es teh yang dijual oleh pedagang keliling di Bundaran Hotel Indonesia (HI) saat ia menjadi pembawa acara malam pergantian tahun di lokasi tersebut.

"Yang jual es teh bagikan saja, nanti ke sini saya bayar," kata Okky di Jakarta, Selasa malam, saat menjadi pembawa acara itu.

Okky menunjuk sejumlah pedagang es teh keliling untuk membagikan dagangannya kepada warga yang berada di dekatnya.

Ia meminta pedagang untuk menemuinya di samping panggung pertunjukan.

Mendengar tawaran dari Okky, warga yang berada tepat di samping kanan-kiri pedagang langsung mengambil es teh yang sedang dibawa penjualnya.

Tidak membutuhkan waktu lama es teh pedagang keliling langsung ludes diambil oleh warga yang berdesak-desakan untuk menikmati pertunjukan.

"Pedagang baju merah, silakan bagikan," kata Okky.

Ribuan warga memadati kawasan Bundaran HI Jakarta untuk menyemarakan malam pergantian tahun di lokasi pusat keramaian yang menjadi favorit warga itu.

Pada Selasa sekitar pukul 20.15 WIB kawasan Bundaran HI sudah dipadati ribuan warga yang menyaksikan sejumlah pertunjukan menyambut Tahun Baru 2025.

Ruas jalan dari dan ke MH Thamrin dan Sudirman dipenuhi warga yang berbondong-bondong menuju pusat keramaian tersebut.

Muda-mudi, anak-anak dan orang dewasa bersama-sama berkumpul dan mengeluarkan gawai untuk mengabadikan momen setahun sekali.

Redaktur: Marcellus Widiarto

Penulis: Antara

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.