Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kepolisian Jerman Menjaga Ketat Perhelatan Piala Eropa 2024

Foto : Antara/Citra Listya Rini

Ilustrasi polisi berkuda di Jerman.

A   A   A   Pengaturan Font

Polisi berkudajuga turun ke jalan menyisir kawasan Reichstag. Karena kawasan ini merupakan kawasan penting pemerintahan sekaligus pusat wisata di Berlin.

Menteri Dalam Negeri Jerman Nancy Faeser menyatakan, Jerman telah menyiapkan segalanya demi mengamankan Piala Eropa 2024. Pemerintah Jerman juga siap mengantisipasi kemungkinan terburuk, mulai dari hooligan, teroris, hingga kejahatan dunia maya selama Piala Eropa edisi ke-17 di Jerman berlangsung.

Sepanjang Piala Eropa 2024, Berlin akan menggelar enam pertandingan di Olympiastadion. Pertandingan pertama penyisihan Grup B antara Spanyol dan Kroasia pada Sabtu (15/06/2024). Selanjutnya, Polandia vs Austria untuk penyisihan Grup D pada Jumat (21/06/2024). Disusul laga Grup D lainnya antara Belanda vs Austria pada Selasa (25/06/2024).

Olympiastadion juga bakal menjadi venue babak 16 besar, perempat final, dan final Piala Eropa 2024. Tidak heran banyak suporter yang mulai berdatangan ke Berlin untuk berpesta pora menyambut turnamen Piala Eropa 2024.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top