Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Penanganan Wabah I 151.378.726 Warga Sudah Divaksin Dosis Kedua

Kemenkes Terus Pantau Covid-19 Varian Deltacron

Foto : Sumber: Covid19.go.id
A   A   A   Pengaturan Font

Terjadi juga penambahan penerima dosis pertama vaksin Covid-19 sebanyak 171.016 orang. Menjadikan 193.400.494 penduduk di Tanah Air kini telah mendapatkan suntikan pertama vaksin, berdasarkan data diterima di Jakarta, Minggu.

Sementara itu, 14.600.781 orang telah mendapatkan dosis ketiga sebagai booster atau penguat, meningkat 249.235 orang dibandingkan Sabtu (12/3).

Pemerintah menargetkan 208.265.720 orang di Indonesia untuk menjalani vaksinasi Covid-19 untuk mendapatkan kekebalan komunal (herd immunity) terhadap penyakit tersebut.

Pasien Covid-19 di Indonesia mengalami penambahan setelah 11.585 orang terkonfirmasi positif dengan Jawa Barat menjadi provinsi yang melaporkan kasus baru terbesar hari ini, yaitu 2.382 orang, berdasarkan data yang diterima di Jakarta, Minggu.

Data yang dihimpun Satuan Tugas Penanganan Covid-19 itu memperlihatkan dari 11.585 kasus baru, 11.202 kasus adalah hasil transmisi lokal dan 383 pelaku perjalanan luar negeri (PPLN). Pasien yang pulih juga mengalami peningkatan, yakni 25.854 orang telah dinyatakan sembuh dari Covid-19 dan 215 orang meninggal dunia.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top