Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jebakan Pinjol Lewat Iklan di Mobile Games, Anak Muda Wajib Tahu!

Foto : ANTARA/Rahmad

Warga bermain Game Online di Lhokseumawe, Provinsi Aceh, Kamis (3/1/2019).

A   A   A   Pengaturan Font

Narasi iklan pinjol yang seringkali ditampilkan dalam mobile games dan media sosial adalah janji pemberian pinjaman uang dalam waktu singkat dengan mudah dan tanpa persyaratan yang rumit. Narasi-narasi seperti ini dapat memicu ketergantungan pada pinjaman online dan mengabaikan risiko serta konsekuensi jangka panjang dari jenis pendanaan ini.

Narasi iklan pinjol juga seringkali menyesatkan dan tidak transparan sehingga dapat merugikan konsumen. Banyak iklan yang menawarkan bunga rendah dan cicilan yang panjang, tetapi sebenarnya terdapat biaya-biaya tambahan yang tidak tertera dalam iklan.

Rendahnya literasi keuangan masyarakat Indonesia juga turut menjadi penyebab masyarakat mudah tertipu oleh narasi iklan yang predatoris ini. Konsumen mudah terbujuk dengan janji-janji kemudahan jangka pendek, tanpa memperhatikan biaya yang harus ditanggung di kemudian hari.

Mencegah jeratan pinjol

Meski OJK telah mengatur dan mengawasi konten iklan pinjol, belum ada regulasi dan pengawasan ketat terhadap iklan mobile games. Ini membuatnya rentan dieksploitasi oleh pengiklan produk untuk menyasar konsumen rentan seperti anak-anak dan remaja.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top