Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Influencer Sangat Berpengaruh Terhadap Keputusan Membeli

Foto : istimewa

Paparan riset dan diskusi perilaku belanja dan pengaruh influencer menghadirkan pembicara Prof Dr Ujang Sumarwan, Agung Karmalogy, Vero Chatrine Siswoyo, Claudia Pusung, dan Edward Hutasoit di Jakarta di Jakarta Selasa (21/5).

A   A   A   Pengaturan Font

Seorang pakar yang mendalami perilaku konsumen dari Universitas Institut Pertanian Bogor.Prof. Dr. Ir. Ujang Sumarwan M.Sc, berkomentar, temuan riset tersebut menunjukkan bahwa pola perilaku konsumsi di masyarakat Indonesia mengalami pergeseran. Parainfluencersangat relevan dengan nilai-nilai kebersamaan dan sosial dalam budaya Indonesia, di mana kepercayaan dan rekomendasi dari mulut ke mulut memiliki peran yang signifikan.

"Mereka tidak hanya membentuk dan memimpinkomunitas baru, namun juga dapat memberikan referensi melalui konten yang menghibur dan syarat informasi berharga , yang pada akhirnya akan mempengaruhi pilihan dan keputusan pembelian konsumen," katanya.

Kebutuhan konsumen Indonesia akan konten yang mudah dipahami dan dapat dipercaya menjadi tantangan bagi para kreator konten untuk tetap menjaga autentisitas dan relevansi dengan budaya lokal kita. Dengan demikian, pengaruh mereka dapat memberikan dampak positif dan berkelanjutan.

Agung Karmalogy, seoranginfluenceryang juga menjadi bagian dari META Creator of Tomorrow, mengatakaninfluencerharus relevan dengan mengadaptasi strategi konten sesuai dengan harapan dan kebutuhankonsumen yang terus berubah. Peran seoranginfluencerdi Indonesia tidak hanya terbatas pada ranah digital, tetapi juga mencakup interaksi dalam lingkungan sosial dan budaya dari para pengikut.

Studi ini tidak hanya memvalidasi pengaruh influencer terhadap pola konsumsi masyarakat, tetapi juga menekankan tanggung jawab mereka untuk memelihara keaslian budaya dan kepercayaan. Agar tetap relevan, penting bagi mereka untuk terus berinteraksi dengan para pengikut dan merepresentasikan nilai-nilai serta kehidupan sehari-hari mereka dalam konten kami.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top