Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2025 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Minggu, 07 Nov 2021, 16:17 WIB

Gunakan Aplikasi Watermark Ciptaan Siswa Kelas 3 SMP Ini Biar Foto atau Scan KTP Tidak Disalahgunakan Pinjol

Sirilius Kevin, seorang remaja berusia 14 tahun mengembangkan aplikasi watermark KTP untuk menghindarkan masyarakat dari penyalahgunaan data pribadi yang tercantum pada KTP. /Instagram @kemenkominfo

Foto: Istimewa

YOGYAKARTA - Ini linknya ://watermarkktp.com/. Tinggal masukin foto atau scan KTP mu biar tidak bisa disalahgunakan orang lain.

Gampang banget cara memakainya, tinggal unggah KTP mu ke situ, beri watermark sesukamu dengan tulisan apapun, seperti Ini Rahasia, Jangan Digunakan Sembarangan, Ini Milikku, dan sebagainya, dan unduh. KTP mu akan sudah dilindungi oleh watermark sehingga tak bisa digunakan sembarangan oleh orang lain.

Hebat sekali karena yang membuat cara gampang watermark KTP itu adalah seorang muda belia berusaha 14 tahun bernama Sirilius Kevin, anak kelas 3 SMP asal Yogyakarta.

"Hai! Aku belakangan ini lagi buat Watermark KTP, sebuah alat untuk memberikan watermark pada KTP. Kenapa aku buat ini? Karena dengan nambahin watermark pada scan KTP, kita bisa mencegah penyalahgunaan scan KTP tersebut," demikian tweetnya pada 9 Oktober lalu.

Tweetnya tersebut sudah mendapat likes sebanyak lebih dari 10 ribu kali.

Selain itu, beberapa fitur juga hadir dalamaplikasi watermark ini. Diantaranya fitur opacity untuk teks watermark, fitur memindahkan teks dan masih banyak lagi.

Aplikasi besutan Kevin ini telah mendapatkan sambutan yang positif. Bahkan hingga kini, pengguna aplikasi tersebut telah mencapai lebih dari 4 juta orang.

Redaktur: Marcellus Widiarto

Penulis: Eko S

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.