Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Gempar dan Mengkhawatirkan, Peneliti AS Temukan Anak Terinfeksi Covid-19 Berisiko Terkena Diabetes

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Hasil temuan riset terbaru dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) memerlihatkan, bahwa anak yang terpapar virus Covid-19 berisiko lebih tinggi terkena diabetes tipe 1 dan diabetes tipe 2.

Peneliti telah menganalisis kumpulan data medis dari IQVIA dan HealthVerity, yang terdiri dari 2,6 juta anak dalam rentang bulan Maret 2020 sampai Juni 2021.

Para peneliti menunjukkan anak-anak yang terinfeksi Covid-19 memiliki risiko 2,6 kali lipat lebih mungkin didiagnosis diabetes, perbandingan tersebut dengan anak yang tidak terpapar virus corona.

Dalam temuan riset data kedua, mereka menemukan peningkatan 30 persen pada anak yang terinfeksi Covid-19 untuk terkena diabetes.

"Bahkan peningkatan 30 persen adalah peningkatan risiko yang besar," ujar peneliti CDC, Sharon Saydah dikutip dari WebMD, Senin (10/1).
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top