Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Ekonomi Global I RI Mencatatkan Surplus dalam Perdagangan dengan AS

Dampak Resesi AS ke Indonesia masih Terbatas

Foto : KORAN JAKARTA/ONES
A   A   A   Pengaturan Font

Negara yang PDB-nya sangat bergantung pada ekspor paling terkena dampak lesunya ekonomi global.

JAKARTA- Resesi yang melanda Amerika Serikat (AS) dan Uni Eropa setelah ekonominya berkontraksi pada kuartal I dan II-2020 akan berdampak secara terbatas pada pemulihan perekonomian Indonesia. Sebab, negara tersebut merupakan salah satu negara tujuan ekspor Indonesia sekaligus sebagai negara yang memiliki investasi cukup besar di dalam negeri.

Ekonom dari Universitas Diponegoro Semarang, Esther Sri Astuti yang dikonfirmasi dari Jakarta, Minggu (2/8) mengatakan dampak ke Indonesia dikenal yang dikenal dengan contagious effect perlu diwaspadai. Contagious effect adalah efek penularan dari negara yang punya masalah ekonomi dan memiliki hubungan ekonomi dengan Indonesia.

Baca Juga :
Peluncuran Produk

"Jika AS kena resesi maka Indonesia akan terkena imbasnya karena ada hubungan ekonomi lewat ekspor Indonesia ke negara tersebut dan impor barang dari AS ke Indonesia. Selain itu, ada investasi yang juga berasal dari AS," kata Esther.

Namun demikian, Indonesia jelas Esther masih bisa berharap dari investasi negara ekonomi terbesar dunia itu. Sebab, ekonomi Indonesia lebih stabil dibandingkan negara lain di Asia yang terpuruk akibat Covid-19 seperti Singapura, Thailand dan Korea Selatan.

"Jika prestasi ini bisa dipertahankan bahkan ditingkatkan maka pertumbuhan ekonomi Indonesia relatif lebih baik," katanya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Djati Waluyo

Komentar

Komentar
()

Top