
Bawa Rombongan Siswa, Bus Milik Brimob Kecelakaan Tunggal di Tol Purwodadi
Papan penunjuk arah jalan menuju exit tol KM 72 jalan tol Purwodadi yang roboh akibat ditabrak bus berisi siswa SMA di Pasuruan, Sabtu (1/2/2025).
Foto: ANTARAPASURUAN - Sebuah bus milik Brigade Mobil (Brimob) Pusat Pendidikan (Pusdik) Watukosek Porong berisi puluhan pelajar Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Porong mengalami kecelakaan tunggal di exit tol Purwodadi, Pasuruan, Sabtu (1/2).
"Korban meninggal merupakan sopir dan sudah dievakuasi ke Rumah Sakit (RS) Saiful Anwar Kota Malang," kata Kepala Satuan Polisi Jalan Raya (Kasat PJR) Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur Ajun Komisaris Besar Polisi Hendrix Kusuma Wardhana di Pasuruan, Sabtu.
Bus yang membawa rombongan siswa SMAN 1 Porong tersebut, rencananya akan menuju arah Malang sebelum menabrak pembatas jalan di jalur menuju exit Tol Purwodadi.
Berdasarkan data yang diperoleh, bus tersebut membawa rombongan berjumlah 31 orang siswa serta dua guru.
Seluruh penumpang berhasil selamat dan telah dievakuasi menuju RS Lawang, RS Lawang Medika, RS Prima Husada.
Pantauan di jalan tol KM 72 arah pintu keluar Purwodadi ditutup sementara karena pihak terkait masih melakukan evakuasi papan penunjuk arah jalan yang roboh akibat kecelakaan tersebut.
Hingga kini pihak kepolisian masih mendalami penyebab utama peristiwa tersebut.
"Sementara masih kami dalami," kata Hendrix.
Berita Trending
- 1 Kerusakan Parah di Hulu Sungai Ciliwung, Sungai Bekasi dan Sungai Cisadane
- 2 Mourinho Percaya Diri, Incar Kebangkitan Fenerbahce di Liga Europa Lawan Rangers
- 3 Lingkungan Hidup, Pemerintah Bakal Terapkan Sanksi Paksaan di Puncak
- 4 TNI-Polri Bersinergi Menjaga Kamtibmas Puncak Jaya
- 5 Pengemudi Ojol Bisa Bergembira Rayakan Lebaran, BHR Jadi Titik Temunya
Berita Terkini
-
Puncak Panen Raya Tiba, Peluang untuk Memperkuat Stok Pangan
-
Demi Jaga Keamanan Pelanggan saat Mudik Lebaran, Daihatsu Tawarkan Layanan Prima Servis Kendaraan
-
Konsumsi Listrik Meningkat selama Ramadan, Waspadai Potensi Gangguan Kelistrikan jelang Lebaran
-
Menuntaskan 40 Program dalam 100 Hari Pertama
-
Tunjangan Profesi Guru Resmi Langsung ke Rekening Guru