Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

3 Strategi Kurangi Jejak Karbon Pertambangan Mineral Kritis Indonesia

Foto : The Conversation/Pixabay/Herbert2512

Praktik pertambangan maupun pengolahan mineral masih memunculkan emisi yang berisiko mengotori atmosfer.

A   A   A   Pengaturan Font

Setidaknya terdapat 3 strategi yang dapat diterapkan untuk mencapai pertambangan mineral kritis yang berkelanjutan.

Denny Gunawan, UNSW Sydney; Ibnu Rusydy, UNSW Sydney, dan Putra Hanif Agson Gani, UNSW Sydney

Indonesia memiliki potensi sumber daya mineral kritis yang melimpah, seperti nikel, tembaga, aluminium, dan lain sebagainya. Salah satu mineral unggulan Indonesia adalah nikel dengan jumlah cadangan bijih (potensi mineral mentah yang terbukti tapi belum ditambang) mencapai 3,5 miliar ton.

Jika dieksploitasi dan dikelola secara tepat, kekayaan ini dapat menyokong upaya peralihan energi fosil ke energi terbarukan di Indonesia. Pasalnya, teknologi energi terbarukan seperti panel surya, jaringan listrik raksasa (supergrid), dan kendaraan listrik membutuhkan mineral kritis dalam jumlah sangat besar.

Sebagai contoh, penggantian satu kendaraan konvensional dengan kendaraan listrik umumnya akan meningkatkan penggunaan mineral kritis setidaknya 6 kali lipat.

Sayangnya, praktik pertambangan maupun pengolahan mineral masih memunculkan emisi yang berisiko mengotori atmosfer.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top