Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Dampak Pandemi

WHO Membentuk Tim Baru Penyelidik soal Asal-usul Covid-19

Foto : HECTOR RETAMAL/AFP

CEGAH PANDEMI I Ilmuwan pangan WHO, Peter Ben Embarek (tengah), bersama anggota tim lainnya menyelidiki asal-usul virus korona setelah mengunjungi pusat komunitas Jiangxinyuan di Wuhan, Hubei tengah, Tiongkok, beberapa waktu lalu. WHO meluncurkan tim ilmuwan untuk menyelidiki patogen baru dan mencegah pandemi di masa depan.

A   A   A   Pengaturan Font

Pandemi Covid-19 telah menewaskan lebih dari 4,85 juta orang dan memukul perekonomian global sejak virus itu pertama kali terdeteksi di Wuhan, Tiongkok pada Desember 2019.

Setelah banyak penundaan, tim pakar internasional WHO bertolak ke Wuhan pada Januari 2021 untuk membuat laporan fase pertama, yang ditulis bersama dengan rekan-rekan mereka dari Tiongkok.

Dalam laporan Maret, mereka tidak menarik kesimpulan tegas, tetapi membuat empat peringkat hipotesis. Hasilnya, kemungkinan besar virus itu melompat dari kelelawar ke manusia melalui hewan perantara. Tim menilai kebocoran dari laboratorium virologi Wuhan "sangat tidak mungkin".

Namun, penyelidikan menghadapi kritik karena kurangnya transparansi dan akses, dan karena tidak mengevaluasi teori kebocoran laboratorium lebih dalam. Pada Agustus, Tiongkok menolak seruan WHO untuk penyelidikan baru di lapangan tentang asal-usul Covid-19.

Pimpinan teknis WHO untuk Covid-19, Maria Van Kerkhove, mengatakan SAGO akan segera menilai apa yang sekarang diketahui, apa yang masih belum diketahui, dan apa yang perlu dilakukan dengan cepat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : AFP, Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top